Home Berita Ketua DPRD Sumbawa : UTS Mampu Sumbang Peningkatkan IPM Daerah

Ketua DPRD Sumbawa : UTS Mampu Sumbang Peningkatkan IPM Daerah

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Ketua DPRD Sumbawa, Abdul Rafiq, Selasa (28/02) mengatakan, keberadaan Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) selama 10 tahun telah memberikan sumbangsih peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di daerah. Termasuk mempersiapkan talenta SDM yang cerdas, terampil, berakhlak dan berdaya saing serta inovatif.

“Bagaimanapun lika-liku pahit dan getirnya perjuangan UTS sejak awal didirikan 10 tahun lalu oleh Bang Zulkiflimansyah, yang saat ini menjabat sebagai Gubernur NTB, yang pasti keberadaan UTS mampu memberikan sumbangsih nyata dalam meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di daerah kita, mempersiapkan talenta SDM yang cerdas, terampil, berakhlak dan berdaya saing serta inovatif,” katanya.

Ia yakin, Pemda tidak akan maju dan berkembang tanpa bermitra dan berkolaborasi yang Epic dengan akademisi. Diantaranya yang saat ini kami ketahui berjalan dengan baik adalah Program Ngebuts dengan Motor listriknya, program Pengabdian Masyarakat, Kampus Merdeka, Kerjasama Pihak Ketiga dalam perumusan dan penyusunan Drafting Ranperda, program beasiswa yang sangat dibutuhkan mahasiswa, Pendampingan UMKM, Pendampingan Pemerintah dalam urun rembuk permasalahaan strategis dan sebagainya.

Ketua DPRD berharap, kedepannya akan lebih banyak kerjasama dan kolaborasi yang bisa dilakukan dengan DPRD Kabupaten Sumbawa. Pemerintah Daerah dan masyarakat luas melalui penguatan implementasi Tri Dharma Perguruan tinggi baik itu penyelenggaraan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat.

Ketua DPRD mengucapkan selamat atas pencapaian UTS hingga di usianya yang ke sepuluh tahun. Dan berharap UTS tetap menjadi kampus atau perguruan tinggi yang menjadi rumah pembelajaran yang nyaman bagi semua kalangan (membumi), serta bermanfaat bagian Daerah Sumbawa NTB, Indonesia dan dunia. (Using)

Previous articlePresiden Jokowi : Pemerintah Dukung Transformasi Indonesia Menuju Ekonomi Hijau
Next articleLetkol Charles Alling Resmi Pimpin Pasukan Elit Sat 81 Kopassus
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.