Home Berita Kecelakaan Tunggal di Mandalika, 2 Pelajar SMK Meninggal Dunia

Kecelakaan Tunggal di Mandalika, 2 Pelajar SMK Meninggal Dunia

Mobil korban rusak berat setelah kecelakaan di jalan Bypass Mandalika-Bandara Lombok, Selasa (31/01/2023)

Praya, Lombok Tengah, Sumbawanews.com. – Lima korban kecelakaan di jalan Bypass Mandalika-Bandara Lombok atau di Desa Tanak Awu, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah merupakan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).

“Info sementara dua korban meninggal dunia dan tiga korban kritis,” kata Kasatlantas Polres Lombok Tengah AKP I Putu Caka di Praya, Rabu 1 Pebruari 2023.

Baca juga: Gubernur NTB: Lahan Mandalika dan Gili Trawangan Segera Tuntas

Adapun identitas korban meninggal dunia yakni Deri Saputra 18 Tahun dan M Riadi 18 Tahun yang merupakan warga Desa Mujur Kecamatan Praya Timur. Sedangkan tiga korban yang mengalami luka berat atau kritis yakni Yuris Ilmi Janatan Sorenggana 18 tahun warga Perumnas Tampar Ampar Kelurahan Jontlak, Kecamatan Praya, Eliani Sulistia Ananda 18 Tahun warga Kelurahan Prapen dan Pahrizal Alimukti 18 Tahun asal Desa Mujur.

“Satu dari lima korban merupakan perempuan,” katanya dikutip dari AntaraNews.

Baca juga: Bangga! Pemuda Asal Ciamis Jadi Presiden BEM di Columbia University

Kronologis kecelakaan tunggal yang memakan korban jiwa tersebut bermula ketika para korban pulang dengan kendaraan Toyota Inova Reborn Nopol DR 1226 SI warna putih melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Songgong menuju Barat (Praya) yang menyebabkan Mobil oleng dan menabrak pagar pembatas jalan Baypass.

Akibat kejadian tersebut, kendaraan mengalami rusak parah dan para korban terpental keluar dari mobil, yang menyebabkan korban luka parah. Masyarakat yang melihat kejadian tersebut langsung mendatangi TKP dan membantu mengepakuasi korban untuk dibawa ke rumah sakit.

Baca juga: Anies : Kembali ke Sumbawa, Seperti Kembali ke Rumah Sendiri

Pihaknya yang mendapatkan informasi langsung turun melakukan olah TKP guna proses penyelidikan lebih lanjut.

“Lima korban di antaranya dua orang meninggal dunia ditempat dan 3 lainnya dalam keadaan kritis. Korban telah dibawa ke rumah sakit,” katanya. (sn02)

Previous articleRum: Investor Tapioka Lirik Sumbawa
Next articlePerselingkuhan Kompol D Terbongkar Gara-Gara Kecelakaan Menewaskan Mahasiswi UNSUR Cianjur
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.