Home Berita Kader Terbaik Diminta Bertarung di Pilkada, Ketua DPD PAN Sumbawa Siap Maju

Kader Terbaik Diminta Bertarung di Pilkada, Ketua DPD PAN Sumbawa Siap Maju

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Achmad Fachri, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sumbawa menyatakan siap maju di kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang. Hal tersebut sesuai harapan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan, dalam Silaturrahim dan Pembekalan Caleg Partai Amanat Nasional se Pulau Sumbawa, di Kabupaten Sumbawa, Jum`at (07/07).

“Ketum mengharapkan, PAN menang di Pilkada Sumbawa. dengan menangnya PAN tentu agenda partai jalan. Tentu dengan PAN mengusung kader terbaiknya maju di Pilkada Sumbawa,” kata Achmad Fachri.

Baca Juga: Kader Diminta Silaturrahim Segala Lini, Zulhas: PAN Punya Presiden Terpilih di 2024

Ditambahkan, Ketum PAN telah jauh hari menekankan agar kader terbaik maju di Pilkada, termasuk kepada hampir seluruh Ketua DPD se-Pulau Sumbawa. “kebetulan jauh hari sebelumnya, hampir semua ketua DPD Pan se-pulau sumbawa diminta oleh beliau untuk maju sebagai calon bupati atau calon wakil bupati. Ya, Alhamdulillah termasuk (Ketua DPD PAN Sumbawa),” jelasnya.

Diungkapkan, sedangkan terkait Pilpres, PAN telah memiliki arah meskipun belum final. “Pilpres, PAN sepertinya sudah ada arah. Tadipun disampaikan oleh Ketum. Walaupun belum final, sudah ada arahnya. Termasuk opsi Ketum juga akan berkompetisi dalam Pilpres,” ucap dia. (Using)

Previous articleKader Diminta Silaturrahim Segala Lini, Zulhas: PAN Punya Presiden Terpilih di 2024
Next articleBabinsa Kokonao Bantu Pemasangan Kubah Masjid An-Nur
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.