Home Berita Jokowi Malah Selfie Bersama Penggiat Seni, Netizen: Katanya Kangen Didemo, Pura-Pura Sibuk...

Jokowi Malah Selfie Bersama Penggiat Seni, Netizen: Katanya Kangen Didemo, Pura-Pura Sibuk Kerja

Jokowi bersama penggiat seni menjajal LRT, Foto: Twitter Jokowi

Jakarta, Sumbawanews.com.- Pilihan Presiden Jokowi yang enggan menerima aspirasi kaum buruh saat Demo besar Kamis 10 Agustus 2023 kemarin mendapat kritikan pedas dari para netizen atau warganet.

Sebelumnya, diwaktu bersamaan dengan aksi Demo, Jokowi menjajal LRT Jabodetabek dan mengajak para penggiat seni dalam aktivitas tersebut.

“Bersama para penggiat seni menjajal LRT Jabodebek pagi ini dari Stasiun Jatimulya, Bekasi hingga Stasiun Dukuh Atas, Jakarta,” cuit Jokowi melalui akun @jokowi dikutip Sumbawanews.com, Jumat (11/08/2023).

Baca juga: Catatan dari Tasikmalaya: Pemaksaan Gibran Cawapres, Kerjaan Oligarki di Belakang Jokowi selama ini? “Jokowi, Belajarlah dari Megawati”

Cuitan Jokowi ini langsung mendapat beragam reaksi dari warganet yang lebih banyak menilai sikap Jokowi bertolak belakang dari pernyataan beberapa tahun lalu yang kangen untuk didemo.

“Ada yg pernah bilang kalo dia kangen di demo…..GK taunya setiap ada demo selalu pergi…..itulah pemimpin di negeri wakanda,” cuit akun kang_Gudeg @Penjaga_sendal.

“Kebiasaan kl ada yg demo pura2 sibuk kerja,” lanjut akun RdnMasSlmt @TiborSlobor.

baca juga: Ngototnya RRC di Utara Natuna Berbahaya bagi NKRI, Mendesak Jokowi Batalkan Kerjasama dengan China soal IKN

Akun Alang Babega @MT93990025 memepertanyakan perilaku Presiden wong cilik ini, “Presiden wong cilik kok perilakunya begini..buruh/rakyatnya demo sampai tengah malam menuntut keadilan perbaikan hidupnya dia justru bergembira bersama artis menikmati jajaki LRT,” unggahnya.

Akun Hasbulloh Al-munawar @UwohMe menilai selayaknya Jokowi menghadapi para pendemo ini, “Sdah spantas nya bpk jokowi menghadapi pendemo serta mendengarkan tuntutan² mereka Jngn kan mengabulkan tuntutan pendemo, skdar dengar keluh-kesah mereka z ogah. Ap msih lyak mengclaim bhwa rakyat sangat puas dengan kinerja bpk? Tolong dengar tuntutan kami para buruh,” tulisnya.

Akun M. Ibnu MW @jamesIbnu31 melihat Jokowi justru nyusahin rakyat, “udah nyusahin rakyat malah pamer poto di LRT. Mending ke pelosok berbaur sama rakyat gak usah bawa paspampres dkk. Biar tau kondisi rakyat setelah banyak kebohongan dari pemerintah,” cuitnya.(sn01)

Previous articleTingkatkan Kerja Sama Dan Diplomasi Pertahanan, Kasum TNI Bertemu Dengan Menhan Arab Saudi
Next articleSerial Resensi Buku Keenam: Menyambut Kolokium Spiritualisme Dunia, MENGHIDUPKAN KEMBALI TAGOREISME
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.