Sumbawanews.com.- Masyarakat yang memiliki kendaraan bermotor di wilayah Sumbawa Besar tentunya memerlukan layanan administrasi kendaraan yang mudah diakses dan efisien. Salah satu solusi yang dapat digunakan adalah layanan Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap (SAMSAT) yang ada di Sumbawa Besar untuk memudahkan urusan administrasi kendaraan.
Dalam artikel ini, akan dibahas informasi terkait layanan SAMSAT yang dapat membantu masyarakat Sumbawa Besar dalam mengurus kebutuhan administrasi kendaraan.
Baca juga: Anggota LSM Garuda Sumbawa Babak Belur di Hajar TNI, Ini Penjelasan TNI
1. Ragam Layanan UPTB UPPD Sumbawa Besar
Unit Pelayanan Teknis Badan (UPTB) Unit Pelayanan Pajak Daerah (UPPD) Sumbawa Besar merupakan salah satu unit layanan oleh Bappenda Provinsi NTB. Terletak di Pulau Sumbawa, UPTB UPPD Sumbawa Besar berlokasi di Jln. Bungur No.4A, Sumbawa Besar, NTB.
Selain melayani administrasi kendaraan di kantor induk, terdapat juga beragam layanan jemput bola dan online. Beberapa diantaranya adalah Samsat Keliling, Samsat Tenda dan layanan online melalui aplikasi e-Samsat Delivery yang melayani pengesahan STNK dan pembayaran pajak kendaraan bermotor.
2. Lokasi Layanan UPTB UPPD Sumbawa Besar Jam 08.00- 12.00 WITA
Pada bulan Februari 2023, berikut lokasi layanan UPTB UPPD Sumbawa Besar:
Samsat Keliling II Ai Beling berada di depan Alfamart Utan – Kec. Utan
Nomor kontak petugas: 082-359-578-867
Samsat Keliling III Teba Murin berada di depan Pasar Moyo Hilir- Kec. Moyo Hilir
Nomor kontak petugas: 081-999-957-597
Samsat Keliling IV Tanjung Menangis berada di Area Simpang Boak – Kec. Unter lwes
Nomor kontak petugas: 085-339-935-222
Samsat Keliling V Walet Lunyuk berada di Depan Wisma Daerah – Kec. Sumbawa
Nomor kontak petugas: 081-237-111-458
Samsat Tenda berada di Taman Mangga Sumbawa – Kec. Sumbawa
Nomor kontak petugas: O85-333-020-200
3. Lokasi Layanan UPTB UPPD Sumbawa Besar Jam 12.00 – 22.00 WITA
Baca juga: Kebenaran Alquran, Ilmuwan Temukan Bukti Kisah Pemuda Tidur 309 Tahun di Gua
Pada bulan Februari 2023, berikut lokasi layanan UPTB UPPD Sumbawa Besar:
Samsat Keliling IV berada di Taman Mangga Sumbawa yang buka pukul 12.00- 16.00 Wita. Telepon/WhatsApp : 085-339-935-222
Samsat Keliling l Ai Beling berada di depan SMPN 1 Lab. Badas yang buka pukul 16.00- 22.00 Wita. Telepon/WhatsApp : 082-359-578-867
Samsat Keliling V Walet berada di depan Wisma Daerah yang buka pukul 16.00-22.00 Wita. Telepon/WhatsApp : 081-999-957-597
Samsat Tenda berada di Taman Mangga Sumbawa yang buka pukul 16.00 – 22.00 Wita. Telepon/WhatsApp : 085-333-020-200
4. Layanan e-Samsat Delivery UPTB UPPD Sumbawa Besar.
Baca juga: Diklaim Produk Nasional, Ternyata Mobil Esemka Masih Buatan China
Selain pelayanan offline, tersedia juga layanan secara online melalui aplikasi e-Samsat Delivery. Aplikasi e-Samsat Delivery merupakan inovasi dari Bappenda Provinsi NTB bekerja sama dengan Tim Pembina Samsat NTB, yang bertujuan untuk memberikan kemudahan dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan bermotor kapan pun dan di mana pun.
Aplikasi ini dapat diunduh melalui Google Play Store. Umumnya, seluruh UPTB UPPD yang ada di Provinsi NTB menyediakan layanan e-Samsat Delivery, tak terkecuali di Sumbawa Besar melalui UPTB UPPD Sumbawa Besar.(sn03)