Home Berita HMS Berikan Bukti Bukan Janji, Bangun Sumur Bor di Beberapa Lokasi di...

HMS Berikan Bukti Bukan Janji, Bangun Sumur Bor di Beberapa Lokasi di Pulau Sumbawa

Kabupaten Bima, sumbawanews.com – Anggota Komisi IV DPR-RI dari Fraksi PAN Daerah Pemilihan NTB I Pulau Sumbawa Dr.H.Muhammad Syafrudin ST.MM akrab disapa HMS yang dikenal Sederhana dan Peduli telah meninjau pembangunan sumur bor beberapa waktu lalu di Desa Sangiang Kecamatan Wera Kabupaten Bima.

Kepala Desa Sangiang A.Rasid H, Imran,SE Kecamatan Wera Kabupaten Bima mengatakan, bantuan sumur bor dari BWS Propinsi NTB berkat bantuan dari anggota DPR RI dari PAN Dapil NTB I Pulau Sumbawa Dr.H.Muhammad Syafrudin ST.MM. “Kami atas nama masyarakat Desa Sangiang menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada beliau HMS,alhamdulillah berkat saran dan arahannya bantuan itu bisa tercapai,” kata A.Rasid Rabu (10/01).

Baca Juga: Bantuan HMS Mengalir Terus Pada Petani di Kabupaten Sumbawa, Dari Traktor Hingga Combaine

A.Rasid menjelaskan, berawal masukan dari HMS agar mengajukan proposal ke BWS propinsi dan diberikan contoh. Setelah membuat proposal, kemudian ke mataram untuk masukan proposal ke BWS propinsi NTB.

“Sumur bor yang di bangun tersebut dengan kedalaman 50 meter dan sekarang masih dalam pembuatan rumah panel dengan pagar dan 2 Bak. Semoga dengan sumur bor,air bersih ini bisa mencukupi kebutuhan masyarakat,” terangnya

Ia menambahkan, Desa Sangiang mengalami kekurangan air bersih. Pasalnya Desa Sangiang merupan desa yang berada di pesisir pantai. Dan Selama ini, biasanya masyarakat membeli air bersih untuk kebutuhan sehari-hari.

Ia berharap, HMS bisa berlanjut ke empat periode. Sehingga bisa menambah sumur bor yang bisa untuk mencukupi lahan masyarakat.

Sementara itu, Politisi Partai PAN Dr.H.Muhammad Syafrudin S.T,.M.M menerangkan, program ini sedang berlangsung di beberapa lokasi dan ini merupakan langkah cepat yang dirinya lakukan dalam memberikan pelayananan kepada masyarakat, ketika yang lain baru merencanakan. “Alhamdulillah saya sudah bisa melaksanakan berikan bukti bukan janji. dan semoga dapat bermanfaat,” tutur Anggota DPR RI yang kerap kelapangan dengan menggunakan sarung dan sandal tersebut. (Using)

Previous articleHabib Umar Alhamid: Kekuatan Umat Islam Dibutuhkan untuk Menjaga Konstitusi
Next articleIRGC Disebut Sita Tanker Yang Sebelumnya Disita AS
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.