Home Berita Harga Beras Turun, Ketersediaan Bahan Pangan Masih Cukup

Harga Beras Turun, Ketersediaan Bahan Pangan Masih Cukup

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Berdasarkan data Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Sumbawa tertanggal 15 Maret 2024, ketersediaan 12 jenis komoditas pangan di Kabupaten Sumbawa, tergolong cukup. Antara lain beras, jagung, daging sapi, daging ayam, telur ayam, minyak goreng, gula pasir, dan cabai-cabaian.

Komoditas yang mengalami penurunan harga yakni Beras dengan ketersediaan 5.362,34 ton dengan kebutuhan 122,90 ton, dan harga dari Rp 17 ribu pada minggu sebelumnya menjadi Rp 15 ribu per kilogram. Jagung dengan ketersediaan 188,14 ton dengan kebutuhan 30,93 ton, dan mengalami penurunan harga dari Rp 4.800 pada minggu sebelumnya menjadi Rp 4.700 per kilogram.

Baca Juga: Bantuan Pangan Ketiga Tahap Pertama Segera Disalurkan

Komoditas yang mengalami kenaikan harga yakni telor ayam dengan ketersediaan 257,34 ton dengan kebutuhan 69,33 ton, dari harga Rp 28 ribu pada minggu sebelumnya menjadi Rp 32.500 per kilogram. Ketersediaan Gula pasir yakni 87,5 ton dengan kebutuhan 54,58 ton, mengalami kenaikan harga dari Rp 18 ribu pada minggu sebelumnya menjadi Rp 19 ribu per kilogram. Dan ketersediaan kedelai yakni 79,59 ton dengan kebutuhan 62,77 ton, mengalami kenaikan harga dari Rp 13 ribu pada minggu sebelumnya menjadi Rp 20 ribu per kilogram.

Minyak goreng dengan ketersediaan 130,66 ton dengan kebutuhan 77,32 ton pada harga Rp 17 ribu pada minggu sebelumnya menjadi Rp 18 ribu per kilogram. Cabe Rawit dengan ketersediaan 57,55 ton dengan kebutuhan 20,65 ton pada harga Rp 40 ribu pada minggu sebelumnya menjadi Rp 50 ribu per kilogram.

Komditas dengan harga stabil antara lain daging sapi dengan ketersediaan 134,21 ton dengan dari kebutuhan 35,02 ton dan harga Rp 120 ribu per kilogram. Daging ayam dengan ketersediaan 154,4 ton dengan kebutuhan 69,13 ton dan harga pada Rp 40 ribu per kilogram. Cabai besar dengan ketersediaan 60,02 ton dengan kebutuhan 5,91 ton pada harga Rp 65 ribu per kilogram. (Using)

Previous articleBantuan Pangan Ketiga Tahap Pertama Segera Disalurkan
Next articleKabupaten Sumbawa Bebas Desa Kategori Sangat Rentan Pangan
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.