Home Berita Erdogan Terpilih Kembali, China : Kami Dukung Turki Ikuti Jalur Pembangunannya Sendiri

Erdogan Terpilih Kembali, China : Kami Dukung Turki Ikuti Jalur Pembangunannya Sendiri

Beijing, sumbawanews.com – China menyampaikan selamat atas terpilihnya Recep Tayyip Erdoğan sebagai Presiden Turki. Demikian disampaikan Juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Mao Ning, dalam konfrensi pers rutin, Senin (29/05).

“Kami mengucapkan selamat kepada Presiden Recep Tayyip Erdoğan atas terpilihnya kembali sebagai Presiden Türkiye,” kata dia.

Baca Juga : Erdogan Menangi Pilpres, Putin : Selamat, Rusia Siap Lanjutkan Dialog Konstruktif

Dijelaskan, China mendukung Türkiye dalam mengikuti jalur pembangunan yang sesuai dengan realitas nasionalnya sendiri. Dan berharap di bawah kepemimpinan Presiden Recep Tayyip Erdoğan, Türkiye akan terus mencetak pencapaian baru dalam perkembangannya.

China sangat mementingkan hubungannya dengan Türkiye. Dalam beberapa tahun terakhir, di bawah bimbingan kedua kepala negara, kedua negara telah mencapai hasil yang bermanfaat dalam kerja sama di berbagai bidang yang menguntungkan kedua bangsa.

Baca Juga : Terpilih Kembali Sebagai Presiden Turki, Erdogan Disambut Negara Barat dengan Berbagai Harapan

“China siap untuk bekerja sama dengan Türkiye untuk meningkatkan level baru dalam hubungan kerja sama strategis China-Türkiye,” ujar dia. (Using)

Previous articleUsai Naiki Kendaraan Tempur Kontingen Garuda, Panglima TNI Perintahkan Ganti
Next articlePrajurit TNI Aktif Ikut Pencalonan, Dilarang Gunakan Fasilitas Dinas
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.