Home Berita Diskusikan Program Kerja Sama Tahun 2024, Bakamla RI Terima Courtesy Call UNODC

Diskusikan Program Kerja Sama Tahun 2024, Bakamla RI Terima Courtesy Call UNODC

Jakarta – Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., beserta jajaran menerima Courtesy Call Regional Program Coordinator Maritime Crime Programme Asia Tenggara dan Pasifik United Nations Office on Drugs and Crime (UNODC) Shanaka Jayasekara, beserta jajaran di Aula Ary Hasibuan, Mabes Bakamla RI, Kamis (9/11/2023).

Courtesy Call kali ini membahas Program Kerja Sama yang ditawarkan oleh UNODC kepada Bakamla RI Tahun 2023 sampai dengan 2024 di bidang capacity building. Kerja sama meliputi penyediaan peralatan pengawasan untuk memperkuat kemampuan Maritime Domain Awareness (MDA) Bakamla RI, dan juga Program Pelatihan Peningkatan Kapasitas Coast Guard di ASEAN.

Lebih lanjut, kerja sama yang ditawarkan juga meliputi workshop rute perdagangan manusia maritim di Asia Tenggara, contact group di Laut Sulu dan Laut Sulawesi, Dialog Penegakan Hukum Maritim, dan Forum Penegakan Hukum Maritim untuk Perempuan.

Pada pertemuan kali ini, Kepala Bakamla RI didampingi oleh Sestama Bakamla RI Laksda TNI T. E. Witjaksono, S.E., M.Tr.(Han), Deputi Kebijakan dan Strategi Bakamla RI Laksda Bakamla Gregorious Agung W.D., M.Tr(Han)., Direktur Kerja Sama Bakamla RI Laksma Bakamla Eka Satari. (Humas Bakamla RI)

Previous articleHMS Bagi 15.000 Bibit Lele dan Sembako di Pesantren Muhammadiyah Kota Bima
Next articleDisebut Mata-Matai Yaman Untuk Israel, MQ-9 Reaper AS Ditembak Jatuh
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.