Sana’a, sumbawanews.com – Sebuah drone tempur MQ-9 Reaper Amerika Serikat ditembak jatuh di Yaman. Demikian pernyataan Angkatan Bersenjata Yaman, Rabu (08/11).
“Pertahanan udara kami mampu menembak jatuh sebuah pesawat MQ9 Amerika,” katanya.
Baca Juga: Yaman Kembali Luncurkan Serangan ke Sasaran Israel
Dijelaskan, Pesawat tersebut disebut melakukan kegiatan pengintaian di Yaman. “(MQ-9) ketika sedang melakukan aktivitas permusuhan, pemantauan dan mata-mata di wilayah udara perairan teritorial Yaman dan dalam kerangka dukungan militer Amerika untuk entitas Israel,” ucapnya.

Tanpa menyebutkan jenis senjata yang digunakan secara spesifik, Pesawat tersebut disebut ditembak dengan senjata yang sesuai.
Angkatan Bersenjata Yaman menegaskan, memiliki hak sah untuk membela negara dan menghadapi semua ancaman musuh. “Gerakan permusuhan tidak akan menghalangi angkatan bersenjata Yaman untuk terus melakukan operasi militer terhadap entitas Israel untuk mendukung penindasan terhadap rakyat Palestina,” tegasnya. (Using)