Home Berita Dari Moskow ke London, Menlu RI: Informasi dari Gaza Minim, Kontak dengan...

Dari Moskow ke London, Menlu RI: Informasi dari Gaza Minim, Kontak dengan WNI Relawan RS Indonesia Belum Dapat Dilakukan

London, sumbawanews.com – Menteri Luar NegeriNegeri Republik Indonesia, Retno Marsudi, Selasa (21/11) mengungkapkan, setelah dari Moskow untuk bertemu dengan Menlu Federasi Rusia, kemudian bertolak menuju London bersama Menlu Arab Saudi, Yordania, Mesir, dan Palestina. Rombongan membahas persoalan Gaza bersama Menteri Luar Negeri, Persemakmuran, dan Pembangunan Britania Raya.

Baca Juga: Menlu Arab Saudi Sebut Israel Lakukan Pelanggaran Hukum Internasional Secara Terus-Menerus

Dijelaskan, setelah dari London, rombongan akan menuju Paris untuk melakukan pertemuan dengan Presiden Prancis, Emmanuel Macron, mengenai isu yang sama. “Sambil melakukan kegiatan di Moskow, saya terus melakukan kontak dengan Gaza khususnya dengan RS Indonesia,” ucapnya.

Dikatakan, Sampai saat ini, kontak langsung dengan 3 WNI yang bekerja sebagai relawan RS Indonesia di Gaza masih belum dapat dilakukan. Dan Informasi yang kita peroleh dari berbagai Lembaga PBB dan berbagai pihak yang berada di Gaza juga masih sangat minim.

“Dan Kami akan terus berikhtiar secara maksimal,” kata Menlu. (Using)

Previous articleSertijab Ketum IKKT PWA dan Ketum DP dari Ny. Vero Yudo Margono Kepada Ny Evi Agus Subiyanto
Next articleAnggaran Pemilu Serentak Rp38 Milliar, Fraksi Nasdem Minta KPU dan Bawasu Profesional
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.