Home Berita Danlanud Sultan Hasanuddin Sambut Kedatangan Menhan RI di Makassar

Danlanud Sultan Hasanuddin Sambut Kedatangan Menhan RI di Makassar

Makassar – Komandan  Lanud Sultan Hasanuddin Marsma TNI Bonang Bayuaji G., S.E., M.M., CHRMP., bersama Pj. Gubernur Sulsel Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, SH, MH., Kapolda Sulsel Irjen Pol. Yudhiawan S.H., S.I.K., M.H., M.Si., dan Pangkoopsud II Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak, S.E., menyambut Kedatangan Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Sjafrie Sjamsoeddin bertempat di Base Ops Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar, Selasa (31/12/2024).

Kedatangan Menhan RI di Makassar dalam rangka melaksanakan Kunjungan Kerja sekaligus Ziarah di makam mantan Panglima ABRI Jenderal (Purn) M. Jusuf yang berlokasi di TPU Islam Paropo, Panaikang, Kecamatan Panakkukang  Makassar, Sulawesi Selatan.

Usai melaksanakan Kunjungan Kerja di Makassar, Menhan RI beserta rombongan melanjutkan kunjungannya ke  kota Batulicin  Kalimantan Selatan. (Pen Hnd)

 

Previous articleDanlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Apel Luar Biasa Di Penghujung Tahun 2024
Next articleKodim 1710/Mimika Bersama Polres Mimika Laksanakan Apel Gelar Pasukan Pengamanan Tahun Baru 2025
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.