Home Berita Danlanud Sultan Hasanuddin Didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cab.7/D.ll Lanud Sultan Hasanuddin...

Danlanud Sultan Hasanuddin Didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cab.7/D.ll Lanud Sultan Hasanuddin Hadiri Serah Terima Ibu Asuh Wara Daerah ll Koopsud ll

Makassar – Komandan Lanud (Danlanud) Sultan Hasanuddin, Marsama TNI Bonang Bayuaji G., S.E., M.M., CHRMP., didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 7/D.ll Lanud Sultan Hasanuddin menghadiri Serah Terima Ibu Asuh Wanita Angkatan Udara (Wara) Daerah ll Koopsud ll di Mako Koopsud ll, Makassar, Rabu (30/10/2024).

 

Pelaksanaan serah terima  Ibu Asuh Wara Daerah ll Koopsud ll dari Ny. Lulu Budhi Achmadi kepada Ny. Siska Deni Hasoloan dihadiri oleh Pangkoopsud ll,  Marsda TNI Dr. Budhi Achmadi M. Sc, dan  Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak S.E.

 

Serah terima Ibu Asuh Wara Daerah ll Koopsud ll ditandai dengan pemasangan selempang Ibu Asuh kepada Ny. Siska Deni Hasoloan dan penandatanganan berita acara. Kegiatan diakhiri dengan penyerahan cinderamata dari Pakor Wara Gabungan Makassar, Letkol Sus Yeane Manginsela, S.Sos., M.l. Pol., dan pemberian ucapan selamat dari gabungan Wara wilayah Makassar.

 

Hadir dalam kegiatan tersebut Kas Koops Udara ll Beserta ibu, Ir Koops Udara ll Beserta ibu, para Pejabat Utama Koops Udara ll Beserta Ibu, Dankosek ll Beserta ibu, Para Komandan Lanud Jajaran Koops Udara ll Beserta ibu dan gabungan Wara Wilayah Makassar. (Pen Hnd)

Previous articleSosialisasi Rekrutmen TNI AD di Sekolah-Sekolah
Next articlePanglima TNI Beri Pengarahan Pada Peserta Rakor Evaluasi Operasi dan Latihan Tahun 2024
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.