Home Berita Wabup Buka Sosialisasi Pangan Lokal di SMAN 2 dan SMAN 3 Sumbawa...

Wabup Buka Sosialisasi Pangan Lokal di SMAN 2 dan SMAN 3 Sumbawa Besar

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, S.Pd., M. Pd., membuka kegiatan sosialisasi pangan lokal go to school di SMAN 2 Sumbawa Besar, Selasa siang (30/07), kemudian l di SMAN 3 Sumbawa Besar, Rabu (31/07). Turut hadir Kepala Dinas Pangan Kab Sumbawa dan segenap civitas akademik SMAN 3 Sumbawa Besar.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Dewi Noviany menekankan pentingnya pemanfaatan pangan lokal sebagai salah satu upaya mendukung ketahanan pangan di daerah. “Pangan lokal merupakan warisan leluhur yang memiliki nilai gizi tinggi dan beraqam manfaat. Mari kita bersama-sama memanfaatkan dan melestarikan pangan lokal untuk generasi yang lebih sehat dan mandiri,” ujarnya.

Baca Juga: Wabup Distribusikan Zakat Pada Anak Yatim

Selain itu, Wakil Bupati juga menyampaikan pesan khusus kepada para siswa agar tidak hanya fokus pada prestasi akademik. Tetapi juga mengembangkan softskill yang sangat dibutuhkan untuk meraih kesuksesan di masa depan.

“Softskill seperti komunikasi, kerjasama tim, dan kepemimpinan adalah keterampilan yang sangat penting. Dengan mengembangkan softskill ini, kalian akan lebih siap menghadapi tantangan dan meraih kesuksesan dalam berbagai bidang,” kata Dewi Noviany.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan generasi muda Sumbawa semakin mengenal dan mencintai pangan lokal. Serta termotivasi untuk mengembangkan berbagai keterampilan yang mendukung kesuksesan mereka di masa depan. (Using)

Previous articlePilkada KSB Semakin Menarik, Alim Nasir ENERGI BARU untuk KSB BANGKIT
Next articleBupati Buka Turnamen Sepak Bola U-15 Barbas Cup I 2024
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.