Home Berita Sukses Dukung WSBK, RS Mandalika Terima Penghargaan ITDC

Sukses Dukung WSBK, RS Mandalika Terima Penghargaan ITDC

Penghargaan ITDC

Mataram, Sumbawanews.com.- Indonesia sukses sebagai tuan rumah penyelenggaraan World Superbike (WSBK) 2022 di Pertamina Mandalika International Circuit November 2022 lalu. Jumlah penonton mencapai 51.629 orang dan ini melebihi seri World Superbike Inggris, yang berada di angka 42.000 penonton. Di tengah segala keterbatasan, World Superbike (WSBK) Mandalika 2022 berlangsung sukses. Hal itu tak terlepas dari kolaborasi yang apik antara semua pihak, termasuk Rumah Sakit Mandalika Provinsi NTB.

Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) dan MGPA memberikan penghargaan kepada RS Mandalika atas berbagai kontribusi dan partisipasi aktif dalam menyukseskan WSBK Tahun 2022 lalu dan persiapan menyambut WSBK 3-5 Maret 2023 mendatang.

“Alhamdulillah, penghargaan ini berkat kerja dan ikhtiar seluruh Tim RS Mandalika. Rs Mandalika sebagai Rumah Sakit rujukan utama bagi spektator dan penonton, juga menurunkan tim serta ambulans khusus di ring 1 saat WSBK lalu” jelas Direktur Rs Mandalika dr. Oxy Tjahjo Wahjuni saat ditemui usai kegiatan di ITDC, Jumat (27/1).

Sebelumnya, Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah membuka launching WSBK 2023 yang merupakan kegiatan untuk ketiga kalinya di NTB. Pembukaan World Superbike (WSBK) Indonesian Round 2023 akan berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat pada tanggal 3 – 5 Maret 2023 mendatang. (sn01)

Previous articleWSBK 2023 ke-3 di NTB, Zul: Ini Momentum Tarik Penonton Luar NTB
Next articleDukung Turunkan Angka Stunting, Polsek Sumbawa Salurkan Bantuan Warga Nijang
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.