Home Berita Daerah Satgas Yonif 126/KC Gotong Royong Bersihkan Lapangan Voli Kampung Bersama Masyarakat

Satgas Yonif 126/KC Gotong Royong Bersihkan Lapangan Voli Kampung Bersama Masyarakat

Keerom, sumbawanews.com | Pos Yuruf Satgas Pamtas Yonif 126/KC mengajak masyarakat melakukan karya bakti pembersihan lapangan Voli di Kampung Yuruf, Distrik Yaffi, Kabupaten Keerom, Papua.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Kamis (16/06/2022).

“Kegiatan karya bakti berupa pembersihan rumput-rumput liar yang sudah panjang yang ada disekitar lapangan voli dilakukan untuk meningkatkan minat olahraga bola voli di Kampung Yuruf, selain itu juga mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan sekitar,” ujar Dansatgas.

Alfian Sumel (28) selaku Tokoh Pemuda Kampung Yuruf mengucapkan terima kasih kepada Satgas Yonif 126/KC yang telah turut membantu pembersihan lapangan voli. “Terima kasih kepada Satgas TNI yang telah peduli kepada kami, rasa bangga dan hormat kami untuk TNI,” ucapnya.

Autentikasi : Pen Satgas Pamtas Yonif 126/KC

Previous articleDanrem 174 Merauke Buat Terobosan Program EKG Sebagai Wujud Kepedulian Cegah Dini Prajuritnya Terhadap Penyakit Jantung
Next articleTim Ekspedisi Sejarah akan fokus menelisik dan mengungkap Folklore / Cerita Rakyat yang terkesan terabaikan oleh hegemoni sejarah besar
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.