Home Berita Daerah Sambut Hari Raya Natal 2024 Sekaligus Merayakan HUT Ke-28 Kodim, Dandim 1710/Mimika...

Sambut Hari Raya Natal 2024 Sekaligus Merayakan HUT Ke-28 Kodim, Dandim 1710/Mimika Berikan Bingkisan Kepada Masyarakat

Timika, sumbawanews.com – Dalam rangka menyambut hari raya Natal 2024, Dandim 1710/Mimika Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos.,M.Han.,M.A. menyelenggarakan kegiatan Bakti Sosial dalam rangka HUT Kodim 1710/Mimika dan bulan kasih Natal, Senin (23/12/2024). Kegiatan ini dilaksanakan di Kp. Lemasa, Distrik Kuala Kencana, Kab. Mimika yang juga dihadiri oleh Ketua Persit KCK Cabang XXXV, Ibu Ulfa Slamet Wijaya dan juga anggota Persit Kodim.

Dalam kegiatan tersebut, Bapak Kepala Kampung Lemasa yang diwakili oleh Lambert Anggaibak menyampaikan terima kasih kepada Dandim yang sudah datang ke Kampung Lemasa dan menyelenggarakan kegiatan ini.

Dandim 1710/Mimika juga menyampaikan sambutan kepada masyarakat yang hadir bahwa tujuan kegiatan hari ini adalah untuk menjaga kemanunggalan TNI dan rakyat serta merayakan dua hari besar yaitu Natal 2024 dan HUT Ke-28 Kodim 1710/Mimika.

Kegiatan pun dianjutkan dengan pemberian bingkisan kepada perwakilan masyarakat oleh Dandim 1710/Mimika dan Ketua Persit KCK Cabang XXV serta Kasdim 1710/Mimika, dilanjutkan dengan foto bersama. Selain itu, Dandim pun memberikan snack dan bola kepada anak-anak agar mereka bisa bermain di lapangan.

Masyarakat pun mengaku senang dengan adanya kegiatan ini dan menyampaikan terima kasih kepada Kodim 1710/Mimika yang hingga saat ini konsisten memperhatikan warga di Kampung Lemasa. (*)

Previous articleSatgas TNI dan Warga Bersatu, Percantik Gereja untuk Sambut Natal
Next articleParadigma Baru Penanganan Sampah di Kabupaten Sumbawa Barat
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.