Home Berita RAPI Sumbawa Akan Hadir Dengan Paradigma Baru

RAPI Sumbawa Akan Hadir Dengan Paradigma Baru

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) wilayah Sumbawa,kedepan akan hadir dengan paradigma baru. Sehingga RAPI tidak hanya bergelut dan berbicara tentang frekuensi dan radio semata.

“kini rapi hadir dengan paradikma baru kan hanya berbicara tentang radio atau frekwensi serta bantuan komunikasi,” kata Syafruddin Ismalil, Sabtu (22/01).

Dijelaskan, RAPI Wilayah Sumbawa juga hadir dengan menawarkan pendampingan-pendampingan terhadap desa. “Termasuk juga hadir dengan UMKM-nya seperti yg di lakukan saat pelaksanaan upacara HUT Kabupaten Sumbawa saat ini,” jelasnya.

Selain itu, juga nantinya RAPI Wilayah Sumbawa kedepan akan memberikan solusi-solusi dalam rangka membangung percepatan ekonomi melalui umkm dan kegiatan-kegiatan pengabdian masyarakat. “Peningkatan mutu hidup adalah tujuan utamanya,” ucapnya.

Dalam pegelaran HUT Kabupaten Sumbawa ke-63 yang digelar Sabtu (22/01), rapi juga ikut serta memberi dukungan komunikasi. Termasuk ambil bagian secara langsung sebagai bagian pasukan upacara.

“Selamat ulang tahun Sumbawa-ku, gemilang di darat, laut dan udara,” ucap Ketua RAPI wilayah Sumbawa. (Using)

Previous articleDPRD Sumbawa Akan Panggil PT.AMNT
Next articleJadi Ketua Perindo NTB, Lalu Athar Ajak Para Kader Konsolidasi
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.