Home Berita Polres Sumbawa Datangi Sekolah dan Beri Penyuluhan Kenakalan Remaja

Polres Sumbawa Datangi Sekolah dan Beri Penyuluhan Kenakalan Remaja

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Satuan Binmas Polres Sumbawa bersama Satuan Lantas Polres Sumbawa pagi tadi (10/11) mendatangi SMKN 1 Sumbawa, kedatangan aparat kepolisian ini untuk memberikan bimbingan dan penyuluhan terkait kenakalan remaja dan aturan berlalu lintas. Kegiatan yang berlangsung di Aula SMKN 1 Sumbawa tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Sumbawa Iptu Abdul Muis Tajudin.

“Laporan terkait kenakalan remaja sangat marak belakangan ini , Kami berharap dengan di lakukan nya bimbingan dan penyuluhan dapat menjauhkan anak-anak kita dari perbuatan perbuatan melanggar hukum yang dapat merugikan orang lain dan diri sendiri,” ungkap Kasat binmas yang di temui usai penyuluhan.

Kasat binmas juga menerangkan dalam acara tersebut ada 5 materi yang di sampaikan oleh Tim. yaitu tentang Bahaya Kenalakan Remaja, Bahaya Narkotika, Ancaman Hukuman Penyalahgunaan Narkotika dan Peraturan Berlalu Lintas.

Kasat binmas juga mengatakan bahwa remaja merupakan tanggung jawab seluruh pihak. “Remaja ini tanggung jawab kita bersama, Usia mereka memang membutuhkan perhatian lebih. Jika ada kenakalan remaja jangan di biarkan begitu saja , lakukan pembinaan atau laporkan . Pembiaran akan membuat kesalahan secara berulang ulang hingga nanti menjadi penyesalan bagi remaja itu sendiri,” ucap Kasat binmas menutup. (Using)

 

Previous articleSirkuit Mandalika Siap Digunakan untuk Ajang Dunia
Next articleJelang Kunjungan Presiden RI, Pangdam XVII/Cenderawasih Dan Kapolda Papua Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.