Home Berita Daerah Peduli Sesama, Satgas Yonif 126/KC Bantu Proses Pemakaman Jenazah Warga Perbatasan Papua

Peduli Sesama, Satgas Yonif 126/KC Bantu Proses Pemakaman Jenazah Warga Perbatasan Papua

Keerom, sumbawanews.com |  Satgas Yonif 126/KC Pos Ubrub berduka atas meninggalnya salah satu warga binaan di wilayah tugasnya. Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, personel Satgas membantu proses pemakaman jenazah Almh. Maria Pull (67) Kampung Yamrab 2, Distrik Web, Kabupaten Keerom.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Keerom, Papua, Sabtu (09/04/2022).

“Almh. Maria Pull, istri dari Bapak Luis (68) meninggal dunia karena sakit. Sebagai insan hamba Tuhan Yang Maha Esa kami datangi rumah duka dan mengantarkan jenazah menuju tempat peristirahatan terakhir,” ungkap Dansatgas.

Bapak Luis mewakili keluarga yang berduka berterimakasih kepada seluruh warga dan personel Pos Ubrub Satgas Yonif 126/KC atas kehadiran serta partisipasinya membantu proses pemakaman almarhumah sampai dengan selesai.

Autentikasi : Pen Satgas Pamtas Yonif 126/KC

Previous articleBerangkat OJT, Mahasiswa Unpatti Terima Arahan di Kodam
Next articleBakamla RI Jadi Pembicara Forum Ke-8 SEAMLE
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.