Home Berita NTB Tambah Medali Emas Dari Cabor Domino Kategori Berdikari Terbuka

NTB Tambah Medali Emas Dari Cabor Domino Kategori Berdikari Terbuka

Banjarmasin, sumbawanews.com – Atlet Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) NTB dari Cabang Olahraga (Cabor) Domino berhasil menyabet medali emas kategori berdikari terbuka. Adalah Darwis – penyumbang medali emas setelah mengalahkan lawannya di partai final.

Pertandingan Domino digelar di aula Dinas Arsip dan Perpustakaan Propinsi Kalimantan Selatan, Kamis (22/8), Diikuti 28 Propinsi se Indonesia. Darwis mengumpulkan poin 6 mengalahkan atlet domino asal Jambi, Banten dan Riau.

Baca Juga: Catat Waktu 21,44 Menit, NTB Raih Medali Emas di Atletik 5.000 Meter

Konsistensi Darwis di babak penyisihan Cabor Domino kategori berdikari terbuka sudah mulai terlihat ketika berhasil menempati 12 besar secara nasional. Dan melaju dibabak perdelapan final dengan menempati posisi Runner up setelah Propinsi Aceh sebagai juara Pool B.

Di babak semi final, Darwis memperoleh point tertinggi untuk merebut partai puncak. Jambi, Banten, NTB dan Riau kembali berlaga untuk meraih medali emas. (Using)

Previous articleJangan Main-Main dengan Raja Jawa
Next articlePDI Perjuangan Umumkan Abdul Rafiq dan H Sahril Cabup dan Cawabup Sumbawa
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.