Home Berita Daerah Merajut Kasih, Danrem Brigjen TNI Agus Widodo Borong Jualan Mama-Mama Papua

Merajut Kasih, Danrem Brigjen TNI Agus Widodo Borong Jualan Mama-Mama Papua

Merauke, sumbawanews.com — Di tengah cuaca yang mendung di sore hari, ada tiga orang Mama-Mama Papua di tepi jalan Poros Tanah Miring, Kampung Kamangi, yang menggelar jualan hasil kebun dan ikan hasil memancing.

Pemandangan tersebut menarik perhatian Danrem 174 Merauke Brigjen TNI Agus Widodo, S.I.P., M.Si., yang saat itu bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 174 Ny. Ane Agus Widodo, usai melaksanakan kegiatan pemberian bantuan di Kampung Kamangi, Rabu (8/3/2023).

Danrem 174 Merauke yang melintas di tepi jalan Poros Tanah Miring, sempat berhenti di sebuah lapak dagangan yang menggantung ikan dan setumpuk kelapa muda. Sembari bertanya berapa harganya, Brigjen TNI Agus Widodo bersama sang Istri memborong semua ikan dan setumpuk kelapa muda tersebut.

Mama Ana tampak senang dengan kedatangan Bapak Komandan karena telah memborong semua jualannya. “Ikan-ikan ikan tersebut adalah hasil mancing seharian,” ungkapnya di hadapan Danrem.

Danrem Brigjen Agus Widodo menyampaikan sangat tersentuh melihat mama-mama seorang diri menjual hasil menanam di kebun dengan memanfaatkan sumber daya alam sebagai lahan mengais rezeki. “Mudah-mudahan ini dapat membantu pendapatannya hari ini dan dapat segera pulang ke rumah untuk berkumpul sama keluarganya,” ucapnya.

Autentikasi : Penrem 174/ATW Merauke

Previous articleSatgas Yonif Mekanis 203/AK Hadir di SMAN 2 Makki Guna Memberikan Wawasan Kebangsaan
Next articlePaket Catering Box Nasi Timbel, Liwet, Tumpeng, Bakar, Nasi Bali, Ayam Taliwang Lengkap Murah, Halal dan Enak di Bogor Ciawi Megamendung Cisarua Puncak Cipanas Cianjur
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.