Home Berita Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H Dandim 1628/SB Serahkan Bingkisan...

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H Dandim 1628/SB Serahkan Bingkisan Lebaran

Sumbawa Barat – Bulan suci Ramadhan ditengah Covid -19 tidak terasa hitungan hari, Umat Muslim akan merayakan Hari Raya Idul Fitri 1442 H.

Terkait hal tersebut Kodim 1628/SB selain rutin bersama stakeholder lainya melaksanakan Patroli penegakan yustisi Covid -19, dibulan ramadhan juga melaksanakan bakti sosial memberikan bantuan bingkisan sembako kepada masyarakat sekitar sebagai bentuk kepedulian dengan harapan dapat sedikit meringan beban sesama lebih – lebih ditengah Covid -19.

Hal Tersebut diungkapkan Dandim 1628/SB Letkol Czi Sunardi ST., M.IP dalam keterangan tertulis di Sumbawa Barat, senin (10/05/2021)

Dandim juga mengungkapkan kesempatan bulan suci ramadhan ini kami menyerahkan simbolis bantuan dari Bapak Kasad Jenderal TNI. Andika Perkasa, untuk Prajurit khususnya Babinsa yang bertugas di pelosok pelosok sebagai bentuk perhatian Pimpinan TNI AD, untuk itu selaku Dandim 1628/SB mewakili anggota Kodim 1628/SB mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kasad atas perhatiannya semoga bernilai Ibadah, Ucap Dandim.

Selain itu Dandim juga menjelaskan bahwa Kodim 1628/SB juga memberikan bingkisan kepada Prajurit PNS Jajaran Kodim juga kepada Panti asuhan, warga masyarakat disekitar Kodim dan Koramil Jajaran sebagai bentuk tali asih antar sesama dibulan berkah serta ditengah wabah Pandemi Covid -19 semoga bantuan ala kadarnya ini dapat sedikit membantu, pungkas Dandim.

Previous articleIESPA Serahkan Donasi Kepada Keluarga KRI Nanggala-402
Next articlePos Damar Kipur I Pamtas Sektor Timur Amankan Dua Karung BB, Pelaku Kabur ke Timor Leste
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.