Home Berita Daerah Masuk Hari Ke-25, Koramil 1710-01/Kokonao Kembali Bagikan Takjil Ramadhan Gratis Untuk Pengguna...

Masuk Hari Ke-25, Koramil 1710-01/Kokonao Kembali Bagikan Takjil Ramadhan Gratis Untuk Pengguna Jalan Yang Melintas

Timika, sumbawanews.com – Sebagai salah satu bentuk kepedulian dan kebersamaan di bulan Ramadhan yang penuh berkah, personel Koramil 1710-01/Kokonao dipimpin Danramil Kapten Inf Belli G. Rachmad, S.A.P membagi takjil gratis kepada masyarakat pengguna jalan yang melintas di jalan depan Masjid Baiturrahman Sp.2 Distrik Mimika Baru, Kab. Mimika, Selasa (25/03/2025).

Danramil mengatakan bahwa tujuan dari pembagian takjil tersebut adalah untuk lebih mendekatkan TNI dalam hal ini Koramil 1710-01/Kokonao dengan masyarakat dan agar kita bisa memaknai bulan suci Ramadhan ini dengan lebih peduli dan berempati terhadap sesama. Terlebih bulan suci Ramadhan merupakan bulan penuh rahmat dan ampunan.

“Hal ini bertujuan lebih menyemarakan Ramadhan dan bentuk terima kasih kepada masyarakat, selain itu ajang seperti ini juga bermanfaat sebagai sarana sosialisasi yang efektif dalam mengajak masyarakat untuk tak lupa berbagi mumpung di bulan Ramadhan,” kata Danramil.

Lebih lanjut Danramil mengatakan, pembagian takjil ini merupakan progam rutin tahunan yang telah dirangkai dalam program berbagi takjil Ramadhan dan di adakan di beberpa titik strategis di Kota Mimika. “Pembagian takjil tidak hanya hari ini saja, Kodim 1710/Mimika dan Koramil jajaran telah membagikan paket takjil di berbagai lokasi mulai awal Ramadhan hingga hari ke-25 Ramadhan”, pungkasnya. (*)

Previous articleZulfiqar dan Palestine-2 Yaman Serang Ben Gurion
Next articleCegah Gangguan Kamtibmas dan Premanisme, Polsek Labuhan Badas Intensifkan Patroli
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.