Home Berita Kapolres Sumbawa Bersama Bhayangkari Salurkan Air Bersih Kepada Masyarakat Moyo Utara

Kapolres Sumbawa Bersama Bhayangkari Salurkan Air Bersih Kepada Masyarakat Moyo Utara

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Memasuki musim kemarau panjang, Wilayah Kabupaten Sumbawa dan sekitarnya mulai dilanda kekeringan dan menyebabkan masyarakat kesulitan mendapatkan air bersih. Menyikapi hal tersebut,Polres Sumbawa bergerak memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat yang di landa kekeringan.

Seperti halnya pagi ini, Selasa (22/08/23), Kapolres Sumbawa AKBP Heru Muslimin S.I.K, M.I.P, didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Sumbawa Ny. Dewi Heru Muslimin dan Anggota Samapta, Polsek Moyo Hilir serta pengurus Bhayangkari menyambangi wilayah Desa Penyaring Kecamatan Noyo Utara untuk melaksanakan bakti sosial penyaluran air bersih.

Baca Juga: Juli-Agustus, Polres Sumbawa Tangkap 15 Tersangka Narkoba

Kapolres Sumbawa mengatakan bahwa dalam kesempatan kali ini Polres Sumbawa bersama Bhayangkari dan Polsek Moyo Hilir menyalurkan bantuan air bersih di desa penyaring kecamatan Moyo Utara. “Pagi ini kami menyalurkan bantuan air bersih, jadi kegiatan bakti sosial ini dilaksanakan guna meringankan beban masyarakat terutama kebutuhan air bersih ” ungkap Kapolres.

Lanjutnya AKBP Heru, bahwa selain menyalurkan air bersih pihaknya juga turut menyalurkan bantuan beras kepada masyarakat yang membutuhkan. “Mengingat saat-saat ini adalah bulan-bulan yang sangat kesulitan bagi masyarakat baik itu air bersih dan juga kebutuhan logistik,” ucap Kapolres.

Baca Juga: Polres Sumbawa Ungkap 12 Kasus 3C Dalam Operasi Jaran Rinjani 2023

Dalam kesempatan itu, Kapolres juga berharap kegiatan bakti sosial yang dilakukan pihaknya dapat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat, dan kegiatan serupa akan di terus dilaksanakan secara bertahap. (Using)

Previous articleTerima Komisioner HAM PBB, Panglima TNI Bahas Kerjasama Tehnis Bidang HAM
Next articleMabuk dan Onar, Belasan Remaja Diamankan Polres Sumbawa
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.