Home Berita Kampanye Dialogis Mo-BJS Dihadiri Ratusan Masyarakat Lenangguar

Kampanye Dialogis Mo-BJS Dihadiri Ratusan Masyarakat Lenangguar

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Selepas Sholat Isya, Calon Wakil Bupati Sumbawa 2024 Burhanuddin Jafar Salam (BJS) melanjutkan kampanye dialogisnya di hari ke 8 bersama Simpatisan Mo BJS, di Gedung Serba Guna Desa Lenangguar Selasa (01/10). Kegiatan tersebut dihadiri ratusan Masyarakat Desa Lenagguar Kecamatan Lenangguar.

 Baca Juga: Warga Mama Dambakan Jalan, H.Mo: Akan terealisasi 2025

Dalam Sambutannya BJS, Menyampaikan Terimakasih kepada segenap Masyarakat Desa Lenangguar. Sebab dengan Ikhlas melangkahkan kakinya untuk datang mendengarkan Orasi Pelitik Pasangan Haji Mo BJS.

Ia mengungkapkan, H. Mo memutuskan untuk berpasangan dengam BJS telah melalui berbagai proses. Seperti berdiakusi dengan para keluarga, sahabat, tokoh tokoh agama dan tokoh Politik.

“Dan beliau melakukan Sholat Istiqorah, ada muncul wajah saya di depan beliau, uangkap BJS. Dan sayapun melakukan hal yang sama, Alhamdulillah apa yang kami hajatkan bisa menyatukan Vusi Misi. Dan sepakat Untuk maju di Pilkada 2024,” ucapnya.

BJS menyampaikan salam dari Haji Mo dan meminta Doa Restu serta Dukungan masyarakat Lenangguar. Agar 11 Program yang telah dirancang dapat terealisasi.

“Mohon Doa Restu dan Dukungan, apa yang kami hajat ini dapat di Ridhaoi Allah SWT, dan kiranya Masyarakat dapat menyatukan tekat dan niat untuk mendukung Pasangan Haji Mo-BJS Nomor 4,” ucapnya.

Ia juga menyampaikan, berkomitmen berperan sebagai wakil bupati seperti pesan dari Fahri Hamzah. “Pesan Fahri Hamzah kepada saya; Tugas Wakil Bupati untuk melengkapi Jabatan Bupati, jangan sampai melebihi kewenangan Bupati, jangan melawan Bupati, Jangan mengambil Agenda Bupati. Ingat Ikuti dan dampingi Pak Bupati sesuai arahan Bupati,” ucap dia. (Using)

Previous articlePanglima TNI Dampingi Presiden RI Hadiri Pelantikan Anggota MPR, DPR dan DPD RI
Next articleWadanjen Akademi TNI Kunjungi Ketum DPP Pepabri
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.