Home Berita Hasanuddin Serap Aspirasi Masyarakat Dapil II

Hasanuddin Serap Aspirasi Masyarakat Dapil II

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Hasanuddin, politisi Partai Berkarya dari Dapil II Sumbawa ini mengawali kegiatan reses pertamanya di Desa Pernek Kecamatan Moyo Hulu Rabu (09/03) malam. Reses kali ini Hasanuddin bertemu dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh wanita, untuk menyerap aspirasi dan menjadi harapan masyarakat terkait program pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemkab Sumbawa kedepan.

Kegiatan reses tahun ini, lanjut Hasanuddin, lebih diprioritaskan di sejumlah Desa di Kecamatan Moyo Hulu, mulai dari Desa Pernek, Leseng dan lainnya. Sebab, tahun-tahun sebelumnya kegiatan reses telah dilaksanakan pada sejumlah Kecamatan terjauh dalam wilayah Dapil II Sumbawa.

“Namun secara umum kegiatan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat ini penting dilakukan,” ucapnya.

Karenanya, ia selaku anggota DPRD Sumbawa tentu akan selalu siap untuk memperjuangkan apa yang menjadi harapan masyarakat dari Dapil II Sumbawa meliputi Kecamatan Lape, Lopok, Moyo Hulu, Lunyuk, Ropang dan Orong Telu. Dari serapan aspirasi masyarakat tersebut pada intinya meminta agar ada pemerataan dalam pembangunan daerah, khususnya bagi pembangunan di Dapil 2 Sumbawa.

Masyarakat berharap agar Pemkab Sumbawa lebih memprioritaskan peningkatan Infrastruktur sarana prasarana seperti jalan, pendidikan, kesehatan, peternakan, pertanian, usaha kecil menengah dan bidang lainnya. “Terutama berkaitan dengan kepetingan masyarakat sehingga kedepannya terjadi pemerataan pembangunan sebagaimana yang diharapkan masyarakat di Dapil II Sumbawa,” cetusnya.

Karenanya, tegas Hasanuddin, berbagai usul saran dan masukan dari masyarakat tersebut tentu akan diperjuangkan. “Tentunya kami selaku wakil rakyat diminta maupun tidak diminta wajib memperjuangkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat tersebut, dengan tetap memperhatikan skala prioritas dan disesuaikan dengan alokasi anggaran daerah yang tersedia,” pungkasnya. (Using)

Previous articleAbdul Rafiq Beri Mesin Ketinting Untuk 70 KK dan Jaring Bagi 150 KK di Desa Labuhan Mapin
Next articleSudah 2 Tahun Bangunan di Kecamatan Jenggawah Mangkrak
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.