Home Berita Daerah Edukasi Teknologi Sejak Dini, Satgas Yonif 126/KC Beri Ilmu Dasar Penggunaan Laptop

Edukasi Teknologi Sejak Dini, Satgas Yonif 126/KC Beri Ilmu Dasar Penggunaan Laptop

Keerom, sumbawanews.com |  Dalam rangka memberikan pengetahuan tentang teknologi dan informatika, Personel Satgas Yonif 126/KC Pos Kalilapar memperkenalkan cara menggunakan Laptop kepada anak-anak perbatasan di Kampung Kalilapar II, Distrik Waris, Kabupaten Keerom.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. dalam rilis tertulisnya di Distrik Senggi, Papua, Sabtu (08/10/2022).

Berinovasi untuk membantu anak-anak perbatasan memperkenalkan penggunaan komputer dasar sehingga di kemudian hari bisa mengoperasionalkan dan tidak ketinggalan teknologi dengan anak-anak di perkotaan di zaman modern.

“Pengenalan yang diberikan oleh Satgas mulai dari program yang paling dasar. Disela pelajaran sesekali personel memutarkan film anak-anak agar mereka terhibur kemudian menyiapkan anak-anak makanan untuk dimakan bersama-sama,” ujar Dansatgas Dapodikbangkalan.net.

Sementara itu, Maonda (13) salah satu anak yang turut bermain dan belajar menyampaikan rasa senang dan terimakasihnya kepada anggota Satgas Yonif 126/KC yang telah mengenalkan teknologi komputer. “Terimakasih Abang-Abang TNI, sekarang saya sudah tahu apa itu Laptop,” ucapnya.

Autentikasi : Pen Satgas Pamtas Yonif 126/KC

Previous articleBupati Sumbawa Lepas Atlit Panahan Sumbawa ikuti Kejurnas Junior 2022 di Jogjakarta
Next articleSatgas Yonif Raider 600/Modang Lakukan Pengobatan Dan Pembagian Nutrisi Gratis Untuk Masyarakat
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.