Home Berita Daerah Danramil Kuala Kencana Hadiri Pelepasliaran Satwa Liar Endemik Papua (Kura-Kura Moncong Babi)

Danramil Kuala Kencana Hadiri Pelepasliaran Satwa Liar Endemik Papua (Kura-Kura Moncong Babi)

Timika, sumbawanews.com – Danramil 1710-03/Kuala Kencana Kapten Inf Gertaim Pakpahan menghadiri Pelepasliaran Satwa Liar Endemik Papua (Kura-Kura Moncong Babi) di Sungai Minajerwi, Kampung Nayaro, Kab. Mimika, Selasa (28/11/2023).

Dalam acara tersebut dihadiri Staf Ahli Bidang Pangan KLHK Ibu Indra Ekploitasia dan pihak Departemen Enviromental PT. FI. Pelepasliaran Satwa berupa Kura-Kura Moncong Babi (carettochelys insculpta) dengan jumlah 501 (lima ratus satu) ekor.

Danramil 1710-03/Kuala Kencana Kapten Inf Gertaim Pakpahan mengatakan agar satwa-satwa liar yang sudah dikembalikan ke habitat alami mereka bisa berkembang biak dan lestari. “Harapannya mari kita jaga satwa-satwa endemik Papua dengan penuh kesadaran bahwa mereka memiliki fungsi yang sangat penting bagi alam,” katanya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya : G. Martana S. Hut. M.H (Kepala BKSAD Prov. Papua), Sugio (Supertenden Enviromental PT.FI), Kapten Inf G.Pakpahan (Danramil 1710-03/Kuala Kencana), AKP Sera (Kapolsek Kuala Kencana), Bambang Lakui (Kepala Seksi BKSDA Kab. Mimika), Maks Homer (Dinas Kelautan dan Perikanan Kab. Mimika), R. Sihombing (perwakilan dari Karantina  Kab. Mimika). (Pen Kodim 1710/Mimika)

Previous articleDandim 1615/Lotim Siagakan Personel Amankan Kampanye Pemilu 2024
Next articleYaman Puji Posisi Negara Islam dan Arab, Peringatkan AS
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.