Home Berita Bupati Halal Bihalal Bersama Warga Griya Idola

Bupati Halal Bihalal Bersama Warga Griya Idola

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Kegiatan Halal Bihalal yang digelar di Masjid Baitussalam Dusun Griya Idola, Desa Labuhan Sumbawa, pada Ahad pagi, 13 April 2025. Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Camat Labuhan Badas, Awaluddin Safari, SH, Kapala Desa Labuhan Sumbawa, Kepala Dusun Griya Idola serta segenap tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga setempat, juga hadir Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, MP, bersama Ketua TP. PKK Kabupaten Sumbawa, Hj. Ida Fitriah Syarafuddin Jarot.

Baca Juga: Sambut STQH NTB, Bupati Tinjau Gotong Royong Taman Samota

Dalam sambutannya, Bupati H. Jarot mengajak warga untuk menghidupkan Gerakan Shalat Subuh Berjama’ah dan Bershadaqah, yang merupakan salah satu program Pemerintah Kabupaten Sumbawa. la menekankan pentingnya menjadikan Subuh sebagai titik awal kebangkitan spiritual dan sosial umat, sekaligus wujud kepedulian kepada sesama melalui sedekah.

Selain itu, Bupati juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menyukseskan Seleksi Tilawatil Qur’an dan Hadits (STQH) Tingkat Provinsi NTB yang akan digelar di Kabupaten Sumbawa mulai tanggal 25 April 2025. la berharap semangat religius dan kebersamaan masyarakat bisa menjadi kekuatan dalam menyambut dan mendukung event keagamaan tersebut.

Di tengah suasana kekeluargaan itu, Bupati juga menyampaikan komitmen dirinya bersama Wakil Bupati dan seluruh jajaran pemerintah daerah untuk bekerja cepat dan bekerja cerdas dalam menuntaskan persoalan-persoalan masyarakat, termasuk dalam bidang ekonomi.

Salah satu isu penting yang disinggung adalah soal Harga Pembelian Pemerintah (HPP) untuk komoditas gabah dan jagung. Bupati mengungkapkan bahwa saat ini pengusaha tidak mampu membeli gabah dengan harga HPP sebesar Rp6.500/kg dan jagung Rp5.500/kg, sehingga menjadi kegelisahan tersendiri di kalangan petani.

“Kami tidak akan tinggal diam. InsyaAllah besok saya akan terbang langsung ke Jakarta untuk bertemu dengan Menteri Pertanian dan Bulog guna membahas serius persoalan ini. Ini bukan sekadar masalah lokal, tapi sudah menjadi persoalan nasional,” tegas Bupati.

Halal Bihalal di Griya Idola menjadi ajang penting untuk mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat. Kehadiran Bupati H. Jarot pada momen tersebut menunjukkan komitmennya dalam membangun Kabupaten Sumbawa yang religius serta berpihak kepada kepentingan rakyat, yang tertuang dalam visi besar Sumbawa Unggul, Maju dan Sejahtera. (Using)

 

Previous articleWabup Ajak Masyarakat Tebar Kebaikan Lewat Subuh Berjama’ah dan Bershadaqah
Next articleKepala Zona Bakamla Barat Terima Kunjungan Konsulat AS
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.