Home Berita Daerah Babinsa Koramil Jila Dampingi Pemusnahan Obat-Obatan Kadaluwarsa di Puskesmas Jila

Babinsa Koramil Jila Dampingi Pemusnahan Obat-Obatan Kadaluwarsa di Puskesmas Jila

Timika, sumbawanews.com – Anggota Babinsa Koramil 1710-05/Jila, Serda Kornelis Afaratu mendampingi Kepala Puskesmas Jila, Kep.,Ns M. Imron dan para tenaga kesehatan dalam rangka pemusnahan obat-obatan kadaluwarsa di Puskesmas Jila, Distrik Jila, Kabupaten Mimika, Kamis (02/01/2025).

“Pemusnahan obat-obatan kadaluwarsa dari Puskesmas Jila tersebut merupakan salah satu langkah atau upaya untuk menjaga agar layanan kesehatan kepada masyarakat tetap terjaga dengan baik dan obat-obatan yang diberikan kepada masyarakat selalu dalam keadaan yang baik,” ungkap Babinsa.

Serda Kornelis juga menyampaikan terkait pemusnahan obat-obatan yang masuk masa kadaluwarsa ini sebagai langkah melindungi masyarakat dari segala bahaya yang disebabkan oleh dampak penyalahgunaan obat kadaluwarsa tersebut.

Tujuan dilakukannya pemusnahan obat-obatan kadaluwarsa ini adalah untuk menjamin keamanan, mutu serta khasiat dari obat-obatan tersebut. Hal ini dilakukan untuk mencegah dampak yang sangat fatal bagi masyarakat apabila obat-obatan tersebut disalahgunakan, karena mengingat obat yang sudah kadaluwarsa tersebut memiliki dampak yang membahayakan. (*)

Previous articleKasum TNI Hadiri Monitoring Pengamanan Tahun Baru 2025 di Polda Metro Jaya
Next articleMalam Tahun Baru, Polsek Empang Amankan Ratusan Poket Sabu dan Polsek Alas Amankan Seorang Pria
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.