Home Berita Bupati Apresiasi Dukungan Masyarakat Sukseskan Program Pembangunan

Bupati Apresiasi Dukungan Masyarakat Sukseskan Program Pembangunan

 

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah, beserta Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, S.Pd. M.Pd., dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr.Budi Prsetiyo, S. Sos., M. AP., melaksanakan Solat Idul Adha 1445 H di Masjid Agung Nurul Huda Sumbawa Besar, pada Senin, 17 Juni 2024. Pada kesempatan mulia tersebut, Bupati menyampaikan selamat hari raya Idul Adha 1445 H kepada seluruh ummat Islam di Kabupaten Sumbawa, seraya mengapresiasi seluruh masyarakat Kabupaten Sumbawa yang telah mendukung upaya pemerintah daerah menyukseskan program-program pembangunan, sehingga berbagai prestasi membanggakan dapat diraih oleh Kabupaten Sumbawa.

Bupati juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kondusifitas daerah dengan tetap menjaga persatuan dan persaudaraan, terutama menjelang Pilkada Kabupaten Sumbawa pada November mendatang. Sebab Pilkada ialah ajang demokrasi yang seharusnya kita sambut dengan penuh kedewasaan, saling menghormati, dan menjaga kerukunan.

Baca Juga: Kades Diperpanjang Masa Jabatan, Bupati Sumbawa Ingatkan Konsekuensi Administratif dan Hukum

Selanjutnya, Bupati juga menghimbau seluruh masyarakat agar tetap mewaspadai perubahan iklim yang sedang terjadi. terutama fenomena LaNina yang diprediksi BMKG akan terjadi pada bulan Juli hingga September 2024 mendatang yang melanda sebagian besar wilayah Indonesia.

Bupati juga tak lupa menyampaikan prestasi-prestasi membanggakan yang diraih Kabupaten Sumbawa baru baru ini. Salah satunya ialah penghargaan Adipura 2024 yang kembali diraih setelah terakhir pada 11 tahun yang lalu.

Kemudian, Kabupaten Sumbawa juga masuk dalam peringkat 4 besar Nasional sebagai pemerintah kabupaten berkinerja terbaik dalam penerapan Standar Pelayanan Minimal (SPM) di seluruh Indonesia pada ajang SPM Award 2024. Kabupaten Sumbawa juga berhasil Meraih Penghargaan Pembangunan Daerah (PDD) terbaik 1tingkat Provinsi Nusa Tenggara Barat tahun 2024. Hal ini menunjukkan bahwa upaya pemkab dalam mendorong pembangunan daerah telah diakui secara luas.

H. Mo berharap agar prestasi-prestasi tersebut dapat menjadi motivasi bagi pemkab bersama masyarakat untuk terus bekerja keras dan berinovasi demi kemajuan Kabupaten Sumbawa.

Untuk diketahui pada Idul Adha tahun ini pemkab Sumbawa memotong sebanyak 2.365 ekor hewan kurban. Adapun jumlah hewan kurban di kecamatan Sumbawa sebanyak 408 ekor, yang terdiri dari 261ekor sapi, 8 ekor kerbau, 137 ekor kambing, serta 2 ekor Domba. Seluruh hewan kurban tersebut telah dinyatakan sehat. (Using)

Previous articleWujud Sinergi TNI Bersama Rakyat, Babinsa Kuala Kencana Bantu Bangun Rumah Warga
Next articleWabup Lepas Tour Pulau Jawa Safin Pati Cup dan Fossbi Nasional Jakarta SSB Sumbawa Muda Maju
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.