Home Berita Berkomitmen Tuntaskan Rekomendasi BPK RI, Bupati: WDP Jadi Bahan Evaluasi

Berkomitmen Tuntaskan Rekomendasi BPK RI, Bupati: WDP Jadi Bahan Evaluasi

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Bupati Sumbawa, H. Mahmud Abdullah dalam Penyampaian Pendapat Akhir dalam sidang paripurna DPRD Sumbawa, Selasa (18/07) menyatakan, Opini Wajar Dengan Pengecualian (WDP) terhadap laporan keuangan pemerintah kabupaten sumbawa tahun anggaran 2022, menjadi bahan evaluasi Bersama. Untuk menyempurnakan semua kelemahan yang ada.

“Dengan harapan laporan keuangan pemerintah kabupaten sumbawa tahun anggaran 2023 kembali mendapat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP),” kata Bupati Sumbawa.

Baca Juga: Tugas Berat, Bupati Harap Ada Peningkatan dari MXGP Sebelumnya

Ia mengungkapkan, mengenai rencana aksi tindak lanjut atas rekomendasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, pemerintah daerah berkomitmen untuk menyelesaikan seluruh rekomendasi. Dan pemerintah daerah telah mengambil langkah-langkah antisipatif agar permasalahan seperti ini tidak terulang kembali.

Sedangkan terkait kinerja pendapatan, pemerintah daerah senantiasa melakukan optimalisasi dan evaluasi dalam upaya peningkatan pendapatan daerah. Baik yang bersumber dari Pendapatan Asli Daerah (PAD), pendapatan transfer maupun lain-lain pendapatan daerah yang sah.

“Sehingga kapasitas fiskal daerah semakin meningkat dan mampu mendorong percepatan pembangunan daerah,” ucapnya. (Using)

Previous articlePansus DPRD: Perbiki dan Tindaklanjuti Rekomendasi BPK RI Agar Dapat WTP
Next articlePersoalan Pembangunan Mengemuka, Bupati Minta OPD Menyikapi
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.