Home Berita Wakapolda NTB Pantau Vaksinasi di Sumbawa

Wakapolda NTB Pantau Vaksinasi di Sumbawa

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Wakapolda NTB, Brigjen Pol Ruslan Aspan memantau pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Sumbawa, Senin (08/11). Sebelum ke Kabupaten Sumbawa, Wakapolda NTB diketahui sebelumnya berkunjung ke Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) juga untuk kegiatan yang sama.

“Kunjungan kami ke Sumbawa ini, dalam rangka vaksinasi masal. Vaksinai masal ini kita mengacu kepada vaksinasi yang sudah dilaksanakan. Adapun pelaksanaan vaksinasi yang sudah dilaksanakan sebagaimana arahan dan target dari bapak kapolda,” ucap Wakapolda saat memantau vaksinasi di Kecamatan Sumbawa.

Dijelaskan, pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Sumbawa akan dilakukan untuk mengejar target 70 persen, atau terciptanya herd immunity. ““Untuk wilayah sumbawa ini. kita dalam rangka kunjungan presiden, itu target harus sudah mencapai 70 persen,” jelasnya.

Dikatakan, target vaksinasi sebanyak 40 persen telah terkejar. Sehingga vaksinasi saat ini ditargetkan untuk mengejar herd immunity, atau minimal mendapatkan vaksin sebanyak 70 persen dari jumlah masyarakat. “Karna kemarin kita target yang diharapkan ini oleh bapak kapolri kemarin, mencapai 40 persen. Ini kita sudah mencapai target tersebut. Sehingga kita mengejar target untuk herd imun dalam rangka world super bike,” tuturnya Wakapolda.

Disebutkan, vaksinasi di NTB terbagi dalam dua yakni Pulau Lombok dan Pulau Sumbawa. Target vaksinasi untuk Pulau Lombok telah tercapai, dan saat ini akan dikejar target herd immunity untuk Pulau Sumbawa.

“Kalau secara umum, kita NTB ini kan terbagi dua ini. pulau sumbawa dan pulau Lombok. Kalau untuk pulau Lombok sendiri, itu sudah mencapai target. Namun (sekarang) kita mengejar untuk pulau Sumbawa ini,” paparnya.

Ia menekankan, untuk menyukseskan pelaksanaan vaksinasi, diperlukan kerjasama, koordinasi dan kolaborasi semua pihak. “Ini prinsipnya. Kita lihat disini ini sudah dilaksanakan. Mudah-mudahan dalam pelaksanaan WSBK, herd Immunity sudah mencapai yang diharapkan,” tegasnya.

Dalam kunjungan tersebut, Wakapolda NTB turut didampingi oleh antara lain Kapolres Sumbawa – Esty Setyo Nugroho, S.Ik., Dandim 1607/Sumbawa – Letkol Kav Rudi Kurniawan, S.Sos., M.Tr.(Han), Sekda Sumbawa – H.Hasan Basri, dan Ketua DPRD Sumbawa, Abdul Rafiq. (Using)

Previous articleTiga Destinasi Unggulan Akan Didorong Seiring WSBK
Next articleSerius Amankan Perairan Perbatasan, Bakamla RI Jalin Kerja Sama Dengan Pemkab Kupang
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.