Home Berita Siapkan Gerbang Disinfektan, Kades Lamenta Tekad Jaga Warga Dari Paparan Covid-19

Siapkan Gerbang Disinfektan, Kades Lamenta Tekad Jaga Warga Dari Paparan Covid-19

Lamenta – Sumbawanews.com,- Menghadapi penyebaran virus mematikan corona atau covid-19 kesigapan pemerintah di berbagai tingkatan bersama warga dalam mematuhi protokol pencegahan mutlak di perlukan.

Pemerintah desa yang merupakan salah satu ujung tombak dalam strata pemerintahan perlu sigap dan kepekaan sosial dalam mengatasi pencegahan penyebaran Covid-19.

Kesigapan Kepala Desa Lamenta kecamatan Empang Muhammad Taufik patut di apresiasi dalam upaya menjaga warganya dari paparan penyebaran covid-19. Berbagai langkah di lakukannya dengan menerapkan protokol standard mencegah covid-19.

“Ketika mulai merebak wabah corona, kami bersama pemerintah desa segera sigap mengambil langkah pencegahan dan bertekad untuk menghadang masuk virus mematikan itu ke wilayah kami” ungkap Kepala desa Lamenta Muhammad Taufik.

Langkah awal, membagikan cairan disinfektan gratis kepada warga desa Lamenta. “kami sediakan dan bagikan cairan disinfektan kepada warga serta menyediakan fasilitas cuci tangan di tempat umum” beber Taufik.

Disamping itu, penerapan protokol standar berupa jaga jarak sosial distancing dan physical distancing di terapkan pada setiap kegiatan pemerintah desa dan kegiatan kegiatan warga lainnya.

Menghadapi dampak ekonomi yang mungkin timbul dari penyebaran covid-19, Kades Lamenta yang energik dan penuh gagasan ini menjelaskan, kegiatan ekonomi dan pembangunan di upayakan tetap berjalan normal dengan menerapkan beberapa kebijakan guna tetap menghidupkan denyut nadi ekonomi masyarakatnya.

“Kegiatan ekonomi dan pembangunan warga dan desa berlangsung namun kesehatan dan keselamatan warga hal utama yang harus di jaga”, beber Taufik.

Di samping itu, keterlibatan seluruh warga dalam pencegahan penyebaran virus ini secara betsama-sama mutlak diperlukan. “Saat ini, kami sudah memasang semprotan disinfektan di gerbang masuk desa, hasil kreativitas pemuda Lamenta” jelas Kades Taufik dengan rasa bangga atas kreativitas warga pemuda desa.

Dijelaskannya, penyemprotan disinfektan dilakukan bagi setiap aktivitas keluar masuk desa utamanya bagi kendaraan bermotor. “Truk pengangkut hasil bumi serta kendaraan umum lainnya dilakukan penyemprotan sebelum masuk gerbang desa” jelas Taufik sambil memperlihatkan alat penyemprotan disinfektan karya pemuda desa Lamenta kepada sumbawanews.com.

 

 

 

 

Previous articleSkripsi :  Menguji Ketahanan Intelektual Di Tengah Pandemi
Next articleKapenrem: Korem 162/WB Bersama Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) NTB Kembali Bagikan Paket Sembako
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.