Home Berita Satu Narapidana Terorisme Lapas Sumbawa Besar Nyatakan Ikrar Setia NKRI

Satu Narapidana Terorisme Lapas Sumbawa Besar Nyatakan Ikrar Setia NKRI

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Satu orang Narapidana kasus Terorisme di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar kembali ke pangkuan Negara Kesatuan Republik Indonesia setelah menyatakan diri dalam ikrarnya untuk setia dan menjaga NKRI, Rabu (09/11). Serta melepas baiatnya pada kelompok terorisme yang dikuti sebelumnya.

Tatag Lusiyantoro yang merupakan Narapidana Terorisme pada kasus Thamrin 2016 silam menyatakan siap dan sanggup untuk berikrar setia kepada NKRI. Pengambilan sumpah dan penandatanganan surat pernyataan kesetiaan kepada NKRI dilakukan di Aula Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar.

Ikrar disaksikan oleh beberapa pihak seperti Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar beserta jajaran, Perwakilan masing-masing instansi seperti BNPT RI, Kepolisian Resort Sumbawa, Kemenag RI Kabupaten Sumbawa, Bapas Kelas IIA Sumbawa Besar, Kasatgas Wilayah NTB Detasemen Khusus 88 Anti Teror, serta Perwakilan Badan Intelijen Negara (BIN) Kabupaten Sumbawa.

Salah satu rangkaian acara yaitu pengambilan sumpah narapidana kasus terorisme, penandatanganan surat penyataan kesetiaan, dan prosesi penciuman bendera Merah-Putih sebagai simbol kembali ke NKRI. “Ini merupakan bentuk keberhasilan Lapas Sumbawa Besar dalam melakukan pembinaan terhadap Warga Binaan, semoga seterusnya hal baik ini tetap terlaksana serta terima kasih kepada stakeholder yang selalu membantu pada proses pembinaan” ungkap Lalu Satria Jagat, Wali Pemasyarakatan Narapidana Terorisme di Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Sumbawa Besar.

Dijelaskan, Pelaksanaan pengikraran kesetiaan oleh seorang Narapidana kasus terorisme di Lapas Sumbawa Besar merupakan wujud konsistensi dalam membina dan keberhasilan atas program pembinaan yang sedang dilaksanakan. “Kegiatan terlaksana sebagaimana mestinya serta berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif,” tuturnya. (Using)

Previous articleKuatkan Kebersamaan, Danramil 1710-07/Mapurujaya Ikuti Kegiatan Doa Syukur Bersama Dan Tatap Muka Dengan Masyarakat
Next articleMenkes : Segera Booster Covid-19
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.