Home Berita Sandi Kampanyekan Ganjar “Next Presiden ke Pejabat Saudi, Ini Alasannya

Sandi Kampanyekan Ganjar “Next Presiden ke Pejabat Saudi, Ini Alasannya

Sandi dan Ganjar bertemu di Arab Saudi, foto: Ist

Jakarta, Sumbawanews.com – Menparekraf Sandiaga Uno ikut cawe-cawe seperti Jokowi dengan ikut mengkampanyekan sosok Ganjar Pranowo sebagai “Newxt Presiden” di Pilpres 2024 kepada sejumlah pejabat di Arab Saudi beberapa waktu lalu.

Sandi mengklaim tidak ada intensi lain saat dirinya memperkenalkan sosok Bacapres PDIP Ganjar Pranowo sebagai ‘The Next President’ tersebut.

Baca jugaAnies – AHY Unggul di Voting Vivanews, Ganjar-Ahok Paling Buncit

“Oh enggak ada [makna lebih]. Itu doa, kan baru selesai di ini [ibadah haji]. Kan ungkapan itu adalah doa,” kata Sandiaga di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (3/7).

Sandi menyebutkan sejauh ini belum ada langkah-langkah politik terlalu jauh yang ia lakukan. Sandiaga hanya mengingatkan sesuai dengan arahan Presiden Joko Widodo, maka kondisi perpolitikan dan aspek lainnya menjelang Pemilu 2024 harus tetap stabil.

Baca juga: Ganjar Jauh dari Mimpi, Politikus PDIP: Harapan Adian Napitupulu Khayalkan Jokowi

Selain itu, roda perekonomian tetap harus dijaga pertumbuhannya, sebab Indonesia menurutnya harus menyikapi situasi global yang saat ini cukup banyak dihadapkan pada beberapa tantangan.

“Jangan sampai politik ini mengganggu pertumbuhan ekonomi kita yang masih sangat bagus,” ujarnya.

Baca juga: Denny Indrayana Ungkap Honor BuzzerRp Belum Cair, Buzzer Jokowi Ngamuk

Sandiaga sebelumnya bertemu dengan Ganjar di ruang tunggu King Abdulaziz International Airport (KAIA), Jeddah, Arab Saudi.

Ganjar mengaku lebih dulu menunggu Sandi di ruang tunggu tersebut. Ganjar dan Sandi akan berada di pesawat yang sama untuk kembali ke Indonesia setelah menunaikan ibadah haji tahun ini.

Sandi langsung menyalami Ganjar saat bertemu di ruang tunggu tersebut. Sandi juga memperkenalkan salah satu pejabat di Arab Saudi kepada Ganjar yang turut hadir di ruangan tersebut.

Baca juga: Jokowi Perintahkan JIS Direnovasi Sesuai Standar, Warganet: Sesuai standar Politik

“Mr Osama, this is the one i mention to you, Insyaallah the next President,” kata Sandiaga.

Ganjar, Sandi dan pejabat dari Kementerian Agama Arab Saudi itu terus berbincang sambil menunggu pesawat yang akan mereka tumpangi tiba. Dalam pertemuan itu juga hadir istri Sandiaga, Nur Asia Uno dan istri Ganjar Pranowo, Siti Atiqoh. (sn03)

Previous articleKenalkan Potensi Desa, Ketua DPRD Support Bancarera Boat Race Kades Labu Ijuk Cup 1
Next articleBakamla RI – Korea Coast Guard Lakukan Pertemuan Bilateral Ke-2
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.