Sumbawanews.com- Bandung.- Rabu, 7 Februari 2018 Komite Korea Kadin Kota Bandung mengadakan pertemuan dengan Korean Association bertempat di Chung Gi Wa Korean BBQ Kota Bandung. Pertemuan tersebut merupakan upaya Komite Korea Kadin Kota Bandung (K4B) dalam mempercepat penguatan kerjasama dengan Korea.
Ketua Komite Korea Kadin Kota Bandung Boris Syaifullah menyampaikan bahwa Kota Bandung perlu untuk terus menguatkan hubungan bilateral dengan Korea selatan “Korea sebagai salah satu negara macan asia, sehingga perlu lebih intensif kita membangun komunikasi termasuk dengan Korean Association di Indonesia”.
Boris yang juga sebagai President Director & CEO BorSya Cipta Communica memiliki harapan agar Komite Korea dan Asosiasi Korea di Indonesia dapat berperan aktif dalam memajukan iklim bisnis yang berdampak pada pertumbuhan ekonomi baik di Kota Bandung maupun di Indonesia secara umum.
Tak lupa Boris juga menyampaikan tentang peluang investasi terkini di Indonesia khususnya potensi kawasan di bagian Indonesia Timur “pada sektor pariwisata ataupun sektor kelautan, Teluk Saleh dan Pulau Moyo di Sumbawa NTB adalah salah satunya kawasan investasi yang sangat strategis”
Aum Jung Hoo selaku Chairman Korean Association mengaku apresiasi dengan hadirnya Komite Korea “Kita semua adalah saudara, hidup di Indonesia. Maka harus bisa bekerjasama termasuk dengan Komite Korea”.
Selain itu, Aum Jung Hoo juga siap memfasilitasi kegiatan ekspor ke korea selatan melalui bantuan Korean Association.
Dalam pertemuan tersebut, turut pula hadir wakil ketua bidang terkait di Komite Korea Kadin Kota Bandung.
Boris Syaifullah Merupakan putra Sumbawa asli yang kini cukup sukses ditanah rantau. (aa)