Home Berita Berita Utama Gubernur NTB Berikan Support Muktamar GPII Ke XIII Di Mataram

Gubernur NTB Berikan Support Muktamar GPII Ke XIII Di Mataram

Jakarta, Sumbawanews.com. – Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Dr. TGH. Zainul Majdi, MA akan mendukung pelaksanaan Muktamar XIII Gerakan Pemuda Islam Indonesia (GPII). Hal tersebut disampaikan Zainul ketika menerima kunjungan Pengurus Pusat dan PW GPII, siang ini (9/10) di Kantor Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).

“Alhamdulillah, Pak Gubernur mensupport Muktamar GPII,” kata Aenuddin, Ketua PW GPII dalam keterangan tertulisnya yang diterima wartawan, Senin (9/10).

Aen juga menginfokan bahwa peserta audiensi dengan orang nomor satu di NTB adalah Ketua Pimpinan Wilayah dan Beberapa Ketua Pimpinan Daerah GPII Se Pulau Lombok juga ikut hadir Ketua umum Pimpinan Pusat GPII, Karman BM.

Dalam audiensi tersebut, TGB demikian sapaan Gubernur NTB itu, kata dia berpesan supaya GPII harus bisa merawat persatuan ummat dan bangsa.

“TGB juga berpesan, supaya GPII untuk merumuskan rekomendasi Muktamar yang bisa mencerahkan dan menyejukkan suasana di tengah ummat,” terangnya.

Disampingi itu, TGB juga berpesan agar ke depan, GPII perlu memikirkan orientasi baru, tidak hanya kaderisasi politik, namun perlu kaderisasi dalam bidang ekonomi.

“Bagaimana GPII ikut mengambil bagian dalam menguatkan ekonomi ummat,” kata Aenuddin mengutip pesan Gubernur NTB Zainul Majdi saat menerima audiensi GPII.

Mendapat support dari TGB, GPII berharap TGB selalu anugerahi Inayah dari Allah SWT., dalam jalankan tugas tugas keummatan dan kebangsaan.

Sebelumnya, PP GPII juga diterima audiensi oleh Wakil Ketua DPR RI, H. Fahri Hamzah SE di Gedung DPR RI Senayan, Jakarta, pada Rabu (4/5/2017) silam.

Dalam audiensia tersebut Ketua Umum PP GPII Karman BM menyampaikan rencana GPII menyelenggarakan Muktamar XIII di NTB pada bulan Oktober 2017 nanti. Dan mengundang Fahri Hamzah untuk dapat ikut serta hadir memberikan Tausiah dan ceramahnya.

“Bagi kami Bang Fahri Hamzah adalah anggota DPR yang konsisten mengagregasi kepentingan politik ummat Islam. Apalagi, beliau adalah Anggota DPR RI dapil NTB,” jelasnya.

Muktamar GPII sendiri akan dilaksanakan 26 – 30 Nopember 2017 nanti, di Asrama Haji Mataram. Yang akan dihadiri oleh sekitar 1000 peserta dan peninjau dari beberapa provinsi se Indonesia. (Erwin s)

Previous article22 Prajurit TNI Misi Perdamaian PBB Naik Pangkat di Kongo
Next articleGamawan Fauzi : Proyek E KTP Sudah Diaudit BPKP dan LKPP, Saya Harap Mereka Diajadikan Saksi Juga