Home Berita Berita Utama Babinsa Koramil 04/Alas Bersama Warga Gotong Royong Timbun Pondasi Masjid

Babinsa Koramil 04/Alas Bersama Warga Gotong Royong Timbun Pondasi Masjid

Sumbawa – Masjid Jamiq Al Ihsan Desa Kalimango merupakan salah satu sarana ibadah umat Islam masyarakat sekitar, kondisi masjid yang sudah tidak muat untuk menampung Jamaah dan saat dilaksanakan kegiatan keagamaan lainnya, membuat masyarakat sekitar tergerak untuk merehab dan membesarkannya.

Melalui Koramil 1607-04/Alas, Babinsa Koptu Evendi melaksanakan gotong royong membantu warga menimbun pondasi Masjid Jamiq Al Ihsan Desa, Kalimango Kecamatan Alas, Kabupaten Sumbawa. Rabu (22/07).

Membantu kesulitan masyarakat sudah menjadi tanggung jawab satuan Teritorial Kodim 1607/Sumbawa sebagai Komando kewilayahan. Kegiatan karya bakti ini disamping membantu kesulitan warga juga mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat hingga terjalin kemanunggalan yang kuat.

Komandan Kodim 1607/Sumbawa Letkol Inf Samsul Huda, SE, M.Sc disela-sela kesibukannya, memberikan apresiasi kepada setiap Babinsa yang sudah melaksanakan tugasnya di Desa-Desa. Sebab, Babinsa saat ini memiliki peran strategis yang menjembatani TNI menuju kemanunggalan dengan rakyat.

“Kegiatan karya bakti juga memiliki nilai ibadah, untuk itu mari kita lakukan kegiatan kewilayahan kita dengan masyarakat didasari oleh ketulus ikhlasan dari dalam lubuk hati, sehingga semakin mamantapkan kemanunggalan kita bersama masyarakat, karena sesuai motto Bersama Rakyat TNI Kuat,” ungkap Dandim.

Previous article
Next articleTerapkan Strategi Tekan Covid-19, Pangkogabwilhan II Rangkul Bonek Surabaya
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.