Home Berita Anies Lakukan Tirakat Bersama para Sesepuh dari Pesarean Raden Batoro Katong Ponorogo

Anies Lakukan Tirakat Bersama para Sesepuh dari Pesarean Raden Batoro Katong Ponorogo

Anies Lakukan Tirakat Bersama para Sesepuh dari Pesarean Raden Batoro Katong Ponorogo , foto: twitter Anies

Ponorogo, Sumbawanews.com.- Bakal Calon Presiden (Capres) Anies Baswedan melakukan ziarah ke makam Raden Batoro Katong yang berada di Kelurahan Setono, Kecamatan Jenangan, Ponorogo, Jawa Timur. Kurang lebih satu jam Anies berada di komplek makam pendiri Kabupaten Ponorogo tersebut.

“Sebuah kehormatan bagi kami, alhamdulillah dalam suasana yang khusyuk dan khidmat dapat berdoa sekaligus ngangsu kaweruh bersama para sesepuh dari Pesarean Raden Batoro Katong, Ponorogo. Menjalani tirakat bersama,” kutip Sumbawanews.com dari akun twitter @aniesbaswedan, Jumat (26/5/2023).

Baca juga: NasDem Bakal Usul Cawapres Anies di Pilpres 2024, Apa Khofifah?

Dijelaskan Batoro Katong berabad-abad lalu telah menjadi teladan bagaimana sebuah pemerintahan yang dikelola pemimpin jujur akan mendatangkan kemaslahatan bersama. Bahkan pesannya masyhur, “Kalau tidak sanggup jujur, jangan masuk di pemerintahan”.

“Maka dari itu kami memohon agar diberikan kekuatan untuk terus amanah dan istiqomah dalam mengemban kepercayaan yang tidak kecil ini, sehingga insya Allah amanah yang diembankan menjadi ringan,” terangnya.

Baca juga: Tegas dan Berani! Anies: Mafia BTS Harus Diberantas, Hukum Juga Harus Tegak ke Kawan

Anies menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para toko dan sepuh yang menjaga warisan budaya ini, “kami juga secara khusus menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para tokoh sepuh dan juru kunci karena telah menjaga warisan pondasi budaya kita,” terangnya.

“Insya Allah apa yang dikerjakan ini mendapat ridho Allah SWT sehingga generasi selanjutnya dapat terus mengambil hikmah dari perjalanan bangsa,” tutupnya.(sn02)

Previous articlePenipu Tiket Coldplay Dipakaikan Jilbab Saat Rilis Kasus di Polda Metro, Warganet Protes
Next articleBakamla RI Hadiri Rapat Kerja PPUU DPD RI, Bahas Revisi UU
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.