Home Berita Beri Semangat Raih Cita-Cita Yang Di Impikan, Prajurit Lipan Terus Perkuat Tenaga...

Beri Semangat Raih Cita-Cita Yang Di Impikan, Prajurit Lipan Terus Perkuat Tenaga Pendidik di Perbatasan RI-PNG

Merauke – Personel Satgas Pamtas Yonif 726/Tml terus perkuat tenaga pendidik di perbatasan RI-PNG, tepatnya di Sekolah Dasar Inpres di Kampung Kirely, Distrik Ulilin, Kab. Merauke, Jumat (07/06/2024)

Salah satu misi penugasan operasi ke wilayah perbatasan Papua adalah membantu peningkatan kualitas pendidilan bagi generasi penerus yang berada di sana.

Dengan bekal pelatihan sebagai tenaga pendidik saat melaksanakan latihan Pratugas, personel Satgas Pamtas Yonif 726/Tml berkomitmen untuk terus membantu tenaga pendidik yang berada di sekitas Pos Satgas.

Seperti yang dilakukan oleh Serda Aruan Sukku bersama 5 orang personel dari Pos Bupul 13, kurang lebih sudah 11 bulan mereka mengajar baca, tulis dan menghitung bagi murid-murid di SD Inpres Kampung Kirely.

Bentuk bantuan personel Satgas Pamtas Yonif 726/Tml dalam mengajar ini, merupakan kependulian TNI terhadap pendidikan bagi generasi penerus bangsa di wilayah perbatasan RI-PNG agar memiliki semangat belajar demi meraih cita-cita yang lebih baik bagi masa depan yang mereka impikan.

Previous articleSri Radjasa: Tapera Pengingkaran Negara Terhadap UUD 45
Next articleBabinsa Koramil 1710-06/Agimuga Latih PBB Pelajar SMPN Agimuga
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.