Home Berita Antisipasi Kelangkaan, Wabup Minta Awasi LPG 3Kg

Antisipasi Kelangkaan, Wabup Minta Awasi LPG 3Kg

Moyo Utara, sumbawanews.com – Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mohamad Ansori, bersama rombongan Pemerintah Kabupaten Sumbawa melaksanakan Safari Ramadhan di Kecamatan Moyo Utara. Kegiatan ini diisi dengan sholat Isya dan Tarawih berjamaah di Masjid Nurul Iman, Desa Penyaring.

Baca Juga: Wabup Tegaskan Pemerintah Harus Hadir di Tengah Masyarakat

Dalam sambutannya, Wakil Bupati menekankan pentingnya sinergi antara ulama dan umaro dalam membangun daerah. “Ulama dan umaro mesti bergandengan tangan dalam menjaga keseimbangan pembangunan dan keadilan sosial di tengah masyarakat,” ujarnya.

Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pemerintahan Jarot-Ansori hadir untuk melayani masyarakat, bukan untuk dilayani. Oleh karena itu, ia mengajak seluruh jajaran perangkat daerah di Kabupaten Sumbawa untuk mengoptimalkan pelayanan kepada masyarakat dengan penuh tanggung jawab.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup H. Ansori juga menyoroti maraknya penyalahgunaan gas LPG 3 kg yang tidak sesuai peruntukannya. la mengingatkan bahwa LPG bersubsidi ini diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu, bukan untuk digunakan oleh masyarakat yang mampu.

“Jangan sampai ada permainan dari tingkat agen hingga konsumen. Kita harus pastikan bahwa subsidi ini benar-benar tepat sasaran. Jangan sampai yang mampu justru ikut memakai LPG 3 kg,” tegasnya.

Sebagai langkah konkret, Wabup H. Ansori meminta dinas terkait untuk melakukan pengawasan terhadap penyalahgunaan LPG 3 kg agar tidak terjadi kelangkaan yang merugikan masyarakat yang berhak menerima subsidi.

Sementara itu, dalam tausiyahnya, Ustadz H. Ahmad Jama’an MY mengajak seluruh jemaah untuk senantiasa mensyukuri nikmat Allah dan mengoptimalkan capaian ibadah di bulan Ramadhan. “Ramadhan adalah bulan penuh berkah, mari kita tingkatkan ibadah, perbanyak amal, dan menjaga hubungan baik dengan sesama,” pesan Ustadz Ahmad Jama’an.

Sebagai bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Sumbawa terhadap sarana ibadah, Wabup menyerahkan bantuan pembangunan masjid, yaitu Rp. 15 juta untuk Masjid Nurul Iman dan Rp. 10 juta untuk Masjid Al Ikhlas. Selain itu, turut diserahkan berbagai bantuan secara simbolis, di antaranya Al-Qur’an dari Kantor Kemenag Kabupaten Sumbawa serta bingkisan untuk takmir masjid dari BAZNAS Kabupaten Sumbawa. (Using)

 

Previous articleKoramil 1710-07/Mapurujaya Kembali Bagikan Takjil Buka Puasa Ramadhan Untuk Pengguna Jalan
Next articleBupati dan Wabup Sumbawa Pimpin Gotong Royong di Lapangan Pahlawan
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.