Home Berita Alami Peningkatan Suara, Optimis HMS Kembali Isi Kursi Senayan

Alami Peningkatan Suara, Optimis HMS Kembali Isi Kursi Senayan

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Incumbent dari Partai Amanat Nasional (PAN), H. Muhammad Syafrudin, ST.MM kembali mendapatkan kursi Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI ke empat kali nya. Sebelumnya, HMS sudah tiga kali duduk sebagai perwakilan rakyat di Pulau Sumbawa, dan pada moment Pemilu 2024 HMS kembali mendapatkan 1 Kursi untuk DPR RI melalui Partai yang sama. Demikian disampaikan Staff Ahli, Didin, Selasa (20/03).

Disebutkan, Dilihat dari real count KPU RI, optimis HMS akan tetap mempertahankan untuk mengisi satu kursi DPR-RI. “Dari rekapan real count KPU, satu kursi DPR RI sudah dipastikan menjadi milik HMS,” terang Didin, sekaligus juru bicara H. Muhammad Syafrudin.

Baca Juga: Berpeluang Melenggang ke Senayan Kali Keempat, Ini Kata HMS

Diungkapkan, Data hasil rekapan C1 yang diperoleh, suara HMS mengalami peningkatan signifikan dibanding pemilu sebelumnya. Yakni 27 persen dari 53.22 persen atau bertambah 12.062 suara dari data Desa yang sama setelah direkap. “Progres tertinggi terdapat di Kabupaten Sumbawa”, terangnya.

Berdasarkan real count KPU perolehan suara pribadi HMS berada di urutan ke dua setelah Magdalena dari PKB, adapun data rekapan real count KPU suara pribadi Mahdalena 69.393, disusul HMS di urutan ke dua yakni 33.558, kemudian ke tiga dan ke empat ditempati oleh Johan Rosihan dari PKS 30.987 dan Mori Hanafi dari Nasdem 30.589.

Dari data real count KPU yang ditampilkan, data yang diinput telah mencapai 4713 TPS, dengan progress data masuk 58.94%. Dilihat dari data tersebut, Staf Ahli HMS Syafrudin yakin dengan seratus persen bahwa HMS kembali mejadi wakil rakyat di DPR RI sebagai duta PAN.

“Insya Allah optimis masuk,” bebernya.

HMS melalui Didin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama kepada para pendukungnya yang telah berpartisipasi mensukseskan pesta demokrasi di dapil NTB 1 (Pulau Sumbawa). “Data yang ditampilkan oleh KPU belum memenuhi seratus persen. Artinya data real count bisa berubah kapan saja berdasarkan penginputan data yang masuk,” jelas dia. (Using)

Previous articleBerita Foto: Panglima TNI Dampingi Presiden RI Dalam Acara Laporan Tahunan Mahkamah Agung RI
Next articleSembari Komsos, Koptu Kawang Minta Warga Tetap Jaga Kebersamaan Meskipun Beda Pilihan Saat Pemilu 2024 Kemarin
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.