Home Berita 5 Orang di Luar, 2.263 Orang Ikut CAT PPPK Tahap II 2024

5 Orang di Luar, 2.263 Orang Ikut CAT PPPK Tahap II 2024

Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Sebanyak 2.264 orang berhak mengikuti CAT (Computer Assisted Test) dalam seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap II pengadaan 2024. Dan 5 orang diantaranya akan mengikuti seleksi di luar Kabupaten Sumbawa.

Baca Juga: Lowong 117 Jabatan di Lingkup Pemda Sumbawa

“Dia melamar di Kabupaten Sumbawa, tapi lokasi tesnya memilih titik lokasi di luar,” kata Serahlihuddin, Kepala Bidang Pengadaan dan Informasi Kepegawaian BKPSDM Kabupaten Sumbawa, Kamis (17/04).

Dari Lima orang tersebut, satu orang akan mengikuti dari surabaya dan 4 lainnya dari denpasar. “Ini dari guru. Karena PPG (Pendidikan Profesi Guru) di bebas memilih. Kalau kebetulan dia berdomisili di Bali maka akan mengikuti tesnya di Bali,” jelas dia, juga mengungkapkan, peserta yang mengikuti di titik luar daerah mengikuti jadwal yang ditentukan oleh masing-masing daerah.

Dijelaskan, jadwal secara nasional Regional X (Bali, NTB, NTT) seleksi CAT digelar antara 26 April – 20 Mei. Sedangkan Kabupaten Sumbawa diusulkan antara 3 Mei hingga 11 Mei.

“Nanti untuk mengikuti tes, cukup membawa KTP atau kartu Identitas beserta kartu tesnya,” jelasnya. (Using)

Previous articleDanlanud Sultan Hasanuddin Bacakan Sambutan Panglima TNI Pada Upacara 17an
Next articlePenetapan NIP Seleksi Tahap I 2024 Bisa Maju-Mundur
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.