Home Advetorial LAPORAN KOMISI I DPRD KABUPATEN SUMBAWA RAPBD 2018

LAPORAN KOMISI I DPRD KABUPATEN SUMBAWA RAPBD 2018

LAPORAN KOMISI I DPRD KABUPATEN SUMBAWA

TERHADAP RANCANGAN PERATURAN DAERAH KABUPATEN SUMBAWA

TENTANG ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH TAHUN ANGGARAN 2018

 

BISMILLAHIRRAHMAANIRRAHIIM

ASSALAMU’ALAIKUM WARAHMATULLAHI  WABARAKATUH.

SELAMAT PAGI, SALAM SEJAHTERA UNTUK KITA SEMUA.

 

YTH.     BUPATI SUMBAWA DAN WAKIL BUPATI SUMBAWA

YTH.     PIMPINAN DAN SEGENAP ANGGOTA DPRD SUMBAWA

YTH.     PARA ANGGOTA FOKUM KOMUNIKASI PEMERINTAH DAERAH DAN KETUA PENGADILAN NEGERI SUMBAWA BESAR

YTH.     SEKRETARIS DAERAH, SEKRETARIS DPRD, PARA ASISTEN, KEPALA DINAS, BADAN, KANTOR, PARA CAMAT DAN LURAH DAN KEPALA DESA SE- KABUPATEN SUMBAWA

YTH.     PIMPINAN PARTAI POLITIK, PEMUKA AGAMA,  PEMUKA MASYARAKAT, TOKOH WANITA DAN TOKOH PEMUDA, INSAN PERS SERTAPIMPINAN LEMBAGA PENDIDIKAN

 

SINGKATNYA PARA SAHABAT SEKALIAN YANG BERBAHAGIA

 MELALUI KESEMPATAN YANG BAIK INI, SAYA MENGAJAK KITA SEMUA UNTUK SENANTIASA MEMANJATKAN PUJI SYUKUR KE HADIRAT ALLAH SWT, KARENA ATAS LIMPAHAN RAHMAT DAN HIDAYAHNYA, SEHINGGA PADA HARI INI KITA DAPAT BERSILATURRAHIM GUNA MENGIKUTI SIDANG PARIPURNA DENGAN AGENDA PENYAMPAIAN LAPORAN KOMISI-KOMISI DEWAN TERHADAP RANCANGAN PERATURAN DAERAH TENTANG ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH  TAHUN ANGGARAN 2018, DALAM KEADAAN SEHAT WAL’AFIAT, AMIN.

KEMUDIAN SHALAWAT DAN SALAM TIDAK LUPA SENANTIASA KITA PERSEMBAHKAN KEPADA JUNJUNGAN ALAM NABI BESAR MUHAMMAD SAW, PARA SAHABAT, KELUARGA DAN PARA PENGIKUT BELIAU YANG SELALU TAAT MENJALANKAN RISALAH DAN SUNNAH BELIAU HINGGA AKHIR ZAMAN.

HADIRI SIDANG DEWAN YANG TERHORMAT, PARA SAHABAT YANG BERBAHAGIA,

MENGAWALI PENYAMPAIAN LAPORAN INI, KAMI SAMPAIKAN TERIMA KASIHKEPADA BUPATI SUMBAWAYANG TELAH MENYAMPAIKAN LAPORAN PENJELASAN TERHADAP RANCANGAN PERATURAN DAERAH TENTANG ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH KABUPATEN SUMBAWA TAHUN 2018 DAN JAWABAN BUPATI ATAS  PEMANDANGAN UMUM FRAKSI-FRAKSI DEWAN  YANG DISAMPAIKAN PADA SIDANG PARIPURNA YANG LALU.  KAMI, JUGA MENYAMPAIKAN TERIMA KASIH KEPADA FRAKSI-FRAKSI DEWAN YANG TELAH MEMBAHAS DAN MENYAMPAIKAN TANGGAPAN DAN PEMANDANGANNYA PADA SIDANG SEBELUMNYA

PENYAMPAIAN LAPORAN KOMISI-KOMISI DEWAN TERHADAP RANCANGAN ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH TAHUN ANGGARAN 2018 INI MERUPAKAN MEKANISME DAN PROSEDUR TERAKHIR DALAM PROSES PENETAPAN APBD YANG HARUS DILAKSANAKAN SESUAI DENGAN MEKANISME YANG ADA

HADIRIN SIDANG DEWAN YANG TERHORMAT, PARA SAHABAT YANG BERBAHAGIA

PEMBAHASAN PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN ANGGARAN 2018 BERSAMA SATUAN PERANGKAT DAERAH YANG DIDAMPINGI TIM ANGGARAN PEMERINTAH DAERAH (TAPD), PADA TAHUN ANGGARAN INI MERUPAKAN PEMBAHASAN YANG SANGAT MENARIK, MENGINGAT KONDISI KEUANGAN DAERAH DAPAT DIKATAKAN CUKUP MEMPRIHATINKAN, HAL ITU TERLIHAT PADA SAAT PEMBAHASAN BERLANGSUNG, HAMPIR SELURUH PERANGKAT DAERAH MENDAPATKAN PAGU ANGGARAN YANG LEBIH RENDAH DARI TAHUN-TAHUN ANGGARAN SEBELUMNYA, AKIBATNYA ADA SEJUMLAH PROGRAM DAN KEGIATAN YANG BERSEKALA PRIORITAS DAN PENTING, HARUS DITUNDA PELAKSANAANYA.

KONDISI KEUANGAN DAERAH YANG DEMIKIAN ITU, JUSTRU MEMBUAT KAMI MEMERAS OTAK, BERFIKIR KERAS DAN BERFIKIR CERDAS UNTUK BERUPAYA SEMAKSIMAL MUNGKIN MENGAKOMODIR APA YANG MENJADI HARAPAN PERANGKAT DAERAH YANG SEBELUMNYA TIDAK TERAKOMODIR DALAM RENCANA KERJA ANGGARAN (RKA) MEREKA. KONDISI ITU JUGA TIDAK MENGURANGI DINAMIKA DAN KEJELIAN PARA ANGGOTA KOMISI DALAM MENGKRITISI,  MENGANALISIA SERTA MENGAKAJI BERBAGAI PROGRAM YANG DIUSULKAN, DALAM UPAYA UNTUK MELAHIRKAN PROGRAM DAN KEGIATAN YANG PRO KEPADA KEPENTINGAN RAKYAT.

BAHKAN, YANG MENARIK DALAM PROSES PEMBAHASAN DI KOMISI I, YAKNI TERHADAP PROGRAM YANG KAMI NILAI SANGAT PENTING DAN URGEN SEPERTI KEGIATAN DIKLAT PIM DAN DIKLAT TEKNIS YANG SEBELUMNYA ANGGARAN YANG DIUSULKAN DITOLAK TAPD DENGAN ALASAN KETERBATASAN ANGGARAN, NAMUN KARENA KAMI MENILAI KEGIATAN TERSEBUT MENYANGKUT HAJAT HIDUP APARATUR SIPIL NEGARA KEDEPAN, SEHINGGA SELURUH ANGGOTA KOMISI I DPRD SUMBAWA BERSEPAKAT UNTUK MEMBERIKAN DUKUNGAN ANGGARAN YANG CUKUP BESAR KEPADA PERANGKAT DAERAH TERSEBUT, YANG ANGGARANYA DIAMBIL DARI ANGGARAN PROGRAM ASPIRASI, DUKUNGAN ITU KAMI BERIKAN SEBAGAI BENTUK KOMITMEN DAN DUKUNGAN KAMI TERHADAP PENYELENGARAAN PEMBANGUNAN DI DAERAH INI DALAM RANGKA MENUJU KABUPATEN SUMBAWA YANG HEBAT DAN BERMARTABAT.

HADIRIN SIDANG DEWAN YANG TERHORMAT, PARA SAHABAT YANG BERBAHAGIA

PADA KESEMPATAN KAMI SAMPAIKAN, BAHWA DARI HASIL PEMBAHASAN YANG CUKUP KOMPREHENSIF, KAMI MENYEPAKATI DAN MENYETUJUI PROGRAM DAN KEGIATAN YANG DIUSULKAN OLEH BADAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA (BPMD), INSPEKTORAT, SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DAN PERLINDUNGAN MASYARAKAT (SATPOL PP DAN LINMAS), DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL (DISDUKCAPIL), BADAN KESATUAN POLITIK DALAM NEGERI (BAKESBANGPOLDAGRI),  BADAN KEPEGAWAIAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN (BKPP), SEKRETARIAT DAERAH KABUPATEN SUMBAWA, DAN SEKRETARIAT DPRD KABUPATEN SUMBAWA, TANPA ADANYA RASIONALISASI DAN SINGKRONISASI, TETAPI HANYA DILAKUKAN PERGESERAN ANGGARAN TANPA MERUBAH PAGU ANGGARAN YANG TELAH DITETAPKAN.

 

KAMI MENILAI PROGRAM DAN KEGIATAN YANG USULKAN SUDAH REALISTIS DAN RASIONAL SERTA SUDAH MENGEDEPANKAN PRINSIP SKALA PRIORIAS, SEHINGGA KAMI MENYEPAKATI AGAR PROGRAM TERSEBUT DAPAT DISETUJUI UNTUK DILAKSANAKAN PADA TAHUN ANGGARAN 2018 MENDATANG.

 

SELAMA PROSES PEMBAHASAN BERLANGSUNG, MASUKAN DAN SARAN JUGA KAMI SAMPAIKAN KEPADA OPD MITRA, SEBAGAI SALAH SATU UPAYA UNTUK MEMACU SEMANGAT DALAM RANGKA MENINGKATKAN KINERJA DALAM MEMBERIKAN PELAYANAN TERBAIK KEPADA MASYARAKAT

 

HADIRIN SIDANG DEWAN YANG TERHORMAT, PARA SAHABAT YANG BERBAHAGIA

SELANJUTNYA MENCERMATI HAL-HAL YANG BERKEMBANG DALAM PEMBAHASAN, SERTA MEMPERHATIKAN MASUKAN DAN SARAN DARI ANGGOTA KOMISI, DAPAT KAMI SAMPAIKAN BEBERAPA CATATAN-CATATAN PENTING UNTUK DIPERHATIKAN OLEH BUPATI SUMBAWA SEBAGAI BERIKUT :

  1. TERHADAP DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA (DPMD), KAMI HARAPKAN AGAR DAPAT BERPERAN AKTIF DALAM MENGAWAL PELASAKSANAAN PROGRAM YANG ADA DI DESA, TERUTAMA PROGRAM KREDIT SAHABAT YANG DIHAJATKAN UNTUK MEMBEBASKAN DESA DARI RENTENIR, AGAR DILAKSANAKAN SECARA KONSEKWEN DAN TEPAP SASARAN.

 

MENGINGAT MASIH ADA CUKUP BANYAK DESA YANG BELUM TERAKOMODIR DALAM PROGRAM KERABAT TERSEBUT, TERUTAMA DESA-DESA TERPENCIL, KAMI HARAPKAN AGAR KEDEPAN DAPAT DIPRIORITASKAN. DEMIKIAN JUGA TERHADAP  MASYARAKAT YANG MENJADI SASARAN PROGRAM KERABAT, AGAR DAPAT MENGAKOMODIR KEMPONEN  MASYARAKAT LAINNYA.

 

SELANJUTNYA TERHADAP BANTUAN KEUANGAN KHUSUS YANG DIHAJATKAN UNTUK PROGRAM ASPIRASI, DIHARAPKAN KEPADA KEPADA DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA,AGAR SENANTIASA DAPAT MELAKUKAN PEMBINAAN SECARA MAKSIMAL, SEHINGGA PROSES PELAKSANAANNYA SESUAI DENGAN YANG DIHARAPKAN.

 

SEMENTARA TERKAIT DENGAN ADANYA IDE UNTUK MENGGELAR PEMILIHAN KEPALA DESA (PILKADES) SERENTAK YANG DISINERGIKAN DENGAN PEMILIHAN KEPALA DAERAH (PILKADA) PADA TAHUN MENDATANG, KAMI SANGAT MENDUKUNG RENCANA TERSEBUT, KARENA MELALUI MEKANISME PEMILIHAN SEPERTI ITU AKAN LEBIH EFEKTIF DAN EFISIEN TERUTAMA DARI SISI PENGANGGARANNYA.

 

  1. TERHADAP INSPEKTORAT, AGAR TETAP MELAKUKAN PENGAWASAN DAN PEMBINAAN UNTUK MENGURANGI TERJADI PELANGGARAN DISIPLIN APARATUR SIPIL NEGARA DAN DIHARAPKAN AGAR REKOMENDASI YANG DISAMPAIKAN KEPADA BUPATI AGAR LEBIH TEGAS, HAL INI PENTING UNTUK MEMBERIKAN EFEK JERAH KEPADA APARATUR YANG MELANGGAR TERSEBUT, DENGAN TETAP MENGACU KEPADA ATURAN PERUNDANG-UDANGAN YANG BERLAKU.

 

TERKAIT PROGRAM BANTUAN KEUANGAN KHUSUS DI DESA YANG BERSUMBER DARI PEMERINTAH DAERAH, KAMI HARAPKAN AGAR DAPAT DILAKUKAN PENGAWASAN DAN PEMBINAAN, SEHINGGA DALAM IMPLEMETNASI DAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAH DESA TIDAK TERJADI MASALAH DI KEMUDIAN HARI.

 

  1. TERHADAP SATUAN POLISI PAMONG PRAJA DAN PERLINDUNGAN MASYARAKAT , KAMI MENYAMPAIKAN APRESIASI ATAS KINERJA SELAMA INI DALAM MENGGAWAL KEBIJAKAN DAERAH KHUSUSNYA DALAM MELAKUKAN OPERASI PENERTIBAN MASYARAKAT, DAN BERHARAP AGAR KE DEPAN TERUS MENINGKATKAN KINERJA DAN PRESTASI DALAM MEMBERIKAN PENGAYOMAN KEPADA MASYARAKAT.
  2. KEPADA BADAN KEPEGAWAIAN PENDIDIKAN DAN PELATIHAN (BKPP), PERLU KAMI INGATKAN AGAR TIDAK MUDAH MENGELUARKAN REKOMENDASI TERKAIT PERPINDAHAN PEGAWAI TERUTAMA TERHADAP PEGAWAI-PEGAWAI FUNGSIONAL YANG BERTUGAS DI DAERAH TERPENCIL, PEGAWAI YANG SUDAH MENETAP DAN BERKELUARGA, TANPA MELALUI KAJIAN DAN PERTIMBANGAN YANG MATANG, KARENA KEKELIRUAN DALAM MEMINDAHKAN PEGAWAI TERSEBUT AKAN MEMBUAT KINERJA  MENJADI KURANG BAIK.

 

  1. TERHADAP SEKRETARIAT DAERAH, KHUSUSNYA BAGIAN PERTANAHAN, KAMI HARAPKAN AGAR BERHATI-HATI DALAM PROSES PENGADAAN TANAH UNTUK KEPENTINGAN UMUM, KARENA TIDAK JARANG PENGADAAN TANAH INI BERUJUNG PADA MASALAH HUKUM.

 

HADIRIN SIDANG DEWAN YANG TERHORMAT, PARA SAHABAT YANG BERBAHAGIA

SEBELUM MENGAKHIRI LAPORAN INI, KAMI INGIN MENYAMPAIKAN SECARA KHUSUS KEPADA TIM ANGGARAN PEMERINTAH DAERAH (TAPD) ATAS KINERJA DAN DEDIKASI SELAMA PROSES PEMBAHASAN ANGGARAN INI BERLANGSUNG, SEHINGGA PEMBAHASAN APBD TAHUN 2018 INI DAPAT DILAKSANAKAN DENGAN BAIK DAN PENUH TANGGUNGJAWAB.

KAMI MENILAI TIM ANGGARAN PEMERINTAH DAERAH, TELAH MELAKSANAKAN TUGAS DAN TANGGUNJAWAB SESUAI DENGAN RUH PEMERINTAHAN YANG HEBAT DAN BERMATRABAT, HAL INI DITANDAI DENGAN CEPATNYA PROSES PEMBAHASAN APBD TAHUN ANGGARAN 2018 YANG DAPAT DILAKUKAN PADA AKHIR BULAN OKTOBER 2018, PEMBAHASAN ANGGARAN INI  LEBIH CEPAT DARI PEMBAHASAN ANGGARAN TAHUN-TAHUN SEBELUMNYA, OLEH KARENA ITU ATAS KINERJA BAIK ITU KAMI BERHARAP KEPADA BUPATI SUMBAWA, AGAR MEMBERIKAN PERHATIAN, KARENA KINERJA YANG BAIK TERSEBUT MERUPAKAN IMPLEMENTASI DARI ARAHAN PIMPINAN DAERAH DIBAWA PEMERINTAHAN HUSNI-MO.

HADIRIN SIDANG DEWAN YANG TERHORMAT, PARA SAHABAT YANG BERBAHAGIA

DEMIKIAN LAPORAN INI KAMI SAMPAIKAN, SERAYA MENGUCAPKAN  BISMILLAHIRROHMANIRRAHIM KOMISI I DPRD KABUPATEN SUMBAWA DAPAT MENYETUJUI RANCANGAN APBD TAHUN ANGGARAN 2018 UNTUK DITETAPKAN MENJADI PERATURAN DAERAH TENTANG APBD TAHUN ANGGARAN 2018.

TERIMAKASIH ATAS SEGALA PERHATIAN, DAN MOHON MAAF ATAS SEGALA KEKURANGAN.

 

 

 

 

                                         WABILLAHITOFIK WAL HIDAYAH

WASSALAMUALAIKUM WARAHMATULLAHI WABARAKATUH,

 

SUMBAWA BESAR, 15 NOVEMBER 2018

 

KOMISI I DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH

KABUPATEN SUMBAWA

 

SYAMSUL FIKRI AR, S.AG, M.SI       : KETUA               

EDI SYARIFUDDIN                           : WAKIL KETUA            

  1. ARDI JULIANSYAH, SIP : SEKRETARIS          
  2. NURDIN MARJUNI, SH : ANGGOTA

DRS. H. A. RAHMAN, HMS, SPd        : ANGGOTA                             

RAMLIYANTO, SH                              : ANGGOTA                             

ADIZUL SYAHABUDDIN, SP              : ANGGOTA

SARIPUDDIN, SPd                            : ANGGOTA

HAIRIL                                             : ANGGOTA

 

 

 

 

Previous articleLaksma TNI Suradi Dukung Pemilikan Rumah Bagi Personel Bakamla RI
Next articleLAPORAN KOMISI II DPRD KABUPATEN SUMBAWA RAPBD 2018