Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Bakal Calon Gubernur NTB, Hj Sitti Rohmi Djalilah yang biasa disapa Umi Rohmi, mendatangi berbagai Kecamatan di Kabupaten Sumbawa. Kedatangannya mendapat sambutan dan simpati masyarakat.
Baca Juga: Kukuhkan Puluhan Tim Relawan, Umi Rohmi: Bahagia Bertemu Orang Yang Mencintai Rohmi-Firin
Jum’at (06/09), Umi Rohmi mendatangi Kecamatan Lunyuk, Kecamatan Batu Lanteh, Kecamatan Sumbawa, serta mengukuhkan Laskar Muda. Saat bersilaturahmi di Kelurahan Pekat Kecamatan Sumbawa, Umi Rohmi disambut isak tangis para ibu setempat. Sebab menjawab kerinduan terhadap cucu Maulānā Syāikh Tuan Guru Kyai Hajjī Muhammād Zainuddīn Abdul Madjīd.
Kemudian Sabtu (07/09), Umi Rohmi berkunjung ke Kecamatan Lape, Kecamatan Labuhan Badas untuk mengukuhkan tim relawan. Kemudian sebelum melanjutkan perjalan ke Kabupaten Sumbawa Barat, Umi Rohmi bersilaturahmi di Kecamatan Alas. (Using)