Home Berita Daerah Upaya Membantu Meningkatkan Perekonomian Warga, Babinsa Koramil 1710-03/KK Komsos Sembari Beri Pelatihan...

Upaya Membantu Meningkatkan Perekonomian Warga, Babinsa Koramil 1710-03/KK Komsos Sembari Beri Pelatihan Cara Beternak Ayam

Timika, sumbawanews.com – Usai melaksanakan apel pagi, Babinsa Koramil 1710-03/Kuala Kencana Serma Syafii langsung turun ke wilayah binaan untuk melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan cara bersilaturahmi sembari memberikan pelatihan cara beternak ayam bertelur kepada salah satu warga binaan yang berprofesi sebagai peternak an. Bapak Ruben Dolame di Kel. Kuala Kencana, Distrik Kuala Kencana, Kab. Mimika, Kamis (02/05/2024).

Dalam kunjungan tersebut, Serma Syafii melihat secara dekat di dalam kandang ternak ayam Bapak Ruben sekaligus mengecek kondisi ayam dan bagaimana cara merawatnya serta memberikan saran untuk selalu menjaga kebersihan kandang ayam supaya tidak menimbulkan bau yang tidak sedap, supaya tidak ada komplain dari warga setempat.

“Saya harap meskipun tidak ada komplain dari warga sekitar agar Bapak Ruben selaku pemilik kandang ayam selalu memperhatikan dan menjaga kebersihan kandang, agar tidak menimbulkan bau di sekitar kandang,” ujarnya.

Lanjut Babinsa, kenyamanan kandang didapatkan ayam dari ketepatan pengaturan suhu dan kualitas udara, kelembapan, cahaya yang masuk, ketersediaan air dan pakan, serta segala jenis keamanan yang dapat menghindari ayam dari bahaya utama yang dapat mengancam kelangsungan hidup ayam, sehingga dapat menghasilkan produksi yang berkualitas dan melimpah.

Bapak Ruben selaku pemilik ayam menyampaikan terima kasih kepada Babinsa yang sudah berkenan singgah di kandang dan bersilahturahmi, ini akan menjadi motivasi bagi para peternak untuk meningkatkan hasil. (Pen Kodim 1710/Mimika)

Previous articleKasum TNI Hadiri Rapat Koordinasi Penyelesaian Masalah Lahan TNI AL
Next articlePasukan TNI Beserta Polri Gerak Cepat Rebut Homeyo Intan Jaya
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.