Home Serba Serbi Momen Peringatan Nuzul Qur’an Kades Mantun Ajak Warga Kuatkan Iman dan Taqwa

Momen Peringatan Nuzul Qur’an Kades Mantun Ajak Warga Kuatkan Iman dan Taqwa

Sumbawa Barat, Sumbawanews.com,- Dalam rangka peringatan Nuzulul Quran tahun 1445 Hijriah/ 2024, yang berlangsung di Masjid Miftahul Jannah pada Kamis Malam Jumat (04/04/2024), di awali dengan sambutan dari Kepala Desa Mantun Heri Wibowo,SST.

Dalam sambutannya, Kades mengajak seluruh jamaah yang hadir untuk terus menjaga keamanan desa dan menguatkan iman dan menyemarakkan hati dengan bimbingan Al-Qur’an.

“Dalam momen yang penuh berkah ini, mari kita kuatkan iman kita dan hidupkan hati dengan Al-Qur’an, kitab suci yang menjadi petunjuk bagi umat manusia,” ujar Hery Wibowo saat memberikan sambutan di kegiatan tersebut.

Kades Mantun yang akrab di sapa Hery itu menegaskan bahwa Al-Qur’an adalah sumber kebijaksanaan dan pedoman hidup yang utama bagi umat Islam. Dalam menghadapi berbagai tantangan dan ujian dalam kehidupan, kekuatan iman dan keteguhan hati dapat diperoleh melalui bimbingan dan petunjuk yang terkandung dalam Al-Qur’an.

Ia juga menekankan pentingnya untuk memahami dan mengamalkan ajaran yang terdapat dalam Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

“Dengan mendalami makna-makna Al-Qur’an dan mengimplementasikannya dalam tindakan kita, kita dapat menjalani kehidupan yang lebih bermakna dan mendapatkan kedamaian di dunia dan akhirat,” tambahnya.

Hery, juga menyampaikan pemerintah desa mantun terus melakukan pembenahan, berkat dukungan dari masyarakat dan para tokoh agama yang senantiasa memberikan pencerdasan dan nilai-nilai hidup kehidupan.

“selain itu kami juga mengiatkan agar masyarakat terus menjaga keamanan dan ketentraman desa manan dan ikhtiar dari tokoh agama yang senantiasa memberikan pencerdasan kepada masyarakat” tutupnya.

Peringatan Nuzulul Quran ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi seluruh umat Islam untuk lebih mendekatkan diri kepada Al-Qur’an dan menghidupkan ajaran-ajarannya dalam kehidupan sehari-hari. Semoga dengan bimbingan Al-Qur’an, umat Islam di NTB dapat mencapai kebahagiaan dan kesuksesan baik di dunia maupun di akhirat.

Kegiatan Nuzul Quran tersebut juga di rangkaikan dengan perpisahan siswa dari pondak pesantren anjani lombok timur.

Previous articleKasad Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. Telah Mengajukan Nama Brigjen TNI Antoninho Rangel Sa Silva, S.IP., M.Han. Saat Sidang Wanjakti Dan Akhirnya Jadi Danrem 151/Binaiya, Ambon
Next articleAncang-ancang Pilkada 2024, Gelora Sambangi Gerindra
Kami adalah Jurnalis Jaringan Sumbawanews, individu idealis yang ingin membangun jurnalistik sehat berdasarkan UU No.40 Tahun 1999 tentang PERS, dan UU No.14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi. Dalam menjalankan Tugas Jurnalistik, kami sangat menjunjung tinggi kaidah dan Kode Etik Jurnalistik, dengan Ethos Kerja, Koordinasi, Investigasi, dan Verifikasi sebelum mempublikasikan suatu artikel, opini, dan berita, sehingga menjadi suatu informasi yang akurat, baik dalam penulisan kata, maupun penggunaan tatabahasa.