Sumbawa Besar, sumbawanews.com – Jajaran Polsek Sumbawa bersama Koramil Sumbawa bersinergi melakukan patroli kamtibmas, Selasa (06/06/23). Kegiatan dilakukan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif pada malam dan menjelang dini hari,
Dalam kegiatan patroli tersebut, Personel TNI-Polri melakukan sambang ke sejumlah tempat rawan. Seperti tempat nongkrong dan obyek vital untuk memberikan himbauan kamtibmas.
Baca Juga : Hendak Pesta Narkoba, Pria Asal Utan Diringkus Sat Resnarkoba Polres Sumbawa
Kapolsek Sumbawa Ipda Eko Riyono SH., mengatakan apa yang dilakukan Anggotanya bersama personel Koramil merupakan bentuk Sinergitas TNI-Polri. Untuk menjaga situasi kamtibmas khususnya di wilayah hukum Polsek Sumbawa.
“Dalam kegiatan patroli rutin itu, kami bersama-sama menghimbau masyarakat agar tetap menjaga situasi kamtibmas agar senantiasa aman dan kondusif” ungkapnya.
Selain itu, pihaknya juga mengedukasi kalangan remaja untuk menghindari hal-hal negatif. khususnya kenakalan remaja yang dapat menimbulkan gangguan kamtibmas. (Using)